Liga 1 Indonesia Malam Ini, Bali United Siap Kudeta Arema FC

Liga 1 Indonesia Malam Ini, Bali United Siap Kudeta Arema FC

Olahraga | rm.id | Kamis, 24 Februari 2022 - 12:13
share

Malam ini, Kamis (24/2) pukul 20.45 WIB, Bali United siap mengkudeta Arema FC di puncak klasemen Liga 1. Syaratnya, Serdadu Tridatu wajib mengalahkan Persipura pada pekan ke-27 BRI Liga 1 2021/2022.

Bali United kini di posisi kedua dengan selisih satu poin dari Arema FC yang baru saja keok lawan Persibaya dengan skor 1-0 pada Rabu (23/2). Jika menang lawan Persipuara, Bali United dipastikan menapaki puncak klasemen sementara.

Kendati Persipura masih berkutat di zona degradasi, Coach Teco tetap menghormati tim Mutiara Hitam. Sebab, Persipura memiliki kombinasi pemain senior sarat pengalaman dan pemain asli Papua yang memiliki kualitas baik. Ditambah lagi, Persipura adalah tim dengan koleksi juara liga terbanyak.

Persipura adalah tim tradisional dengan tradisi juara di liga Indonesia, yang punya pemain berkualitas khususnya dari Papua dengan skill dan kualitas yang bagus. Kami harus menghormati Persipura, terang Coach Teco dilansir laman resmi klub.

Lebih lanjut, Coach Teco ingin skuadnya meraih poin penuh di laga ini. Terlebih lagi Bali United memiliki modal berharga, yakni masih dalam tren positif sembilan laga beruntun tanpa tersentuh kekalahan.

Apalagi di pertemuan pertama, Bali United juga berhasil menang 1-0 atas Persipura. Dengan hasil kemenangan, maka akan semakin mempersempit jarak atau bahkan bisa memuncaki klasemen liga.

Target kita ya menang untuk bisa menjadi nomor satu atau bisa mendekati Arema yang akan bertanding malam ini, tutup Coach Teco.

Sementara itu, Gelandang tengah Bali United, Sidik Saimima siap beraksi dengan selalu menunjukkan determinasi dan semangat juang yang baik setiap kali turun ke lapangan. Apalagi berkat konsistensinya tersebut, Sidik mulai mendapatkan tempat di lini tengah Bali United di putaran kedua liga.

Buktinya, Coach Teco telah memercayai Sidik untuk turun dalam 10 laga di BRI Liga 1 2021/2022. Pemain bernomor punggung 17 ini bahkan bermain 90 menit penuh saat Bali United menghadapi PSIS Semarang Minggu (20/2) lalu. Sidik pun bersyukur atas kesempatan dan kepercayaan yang diberikan Coach Teco.

Alhamdullilah sekarang sudah mulai dipercaya Coach Teco. Senang dapat dipercaya untuk tampil dan sangat bersyukur atas kepercayaan dari Coach Teco. Saya bisa tunjukkan yang terbaik di setiap pertandingan juga dan alhamdullilah sampai sekarang masih dipercaya, ujar Sidik.

Sidik pun memasang target untuk semakin memacu performanya. Ia menargetkan bahwa ingin membawa Bali United menjadi juara liga musim ini. Jika itu tercapai, maka torehan gelar juara ini menjadi yang pertama bagi Sidik yang telah membela Bali United sejak tahun 2020.

Target saya pribadi adalah semoga tahun ini bisa membawa Bali United menjadi juara dan insya Allah semua pemain punya target itu. Juga, semoga ke depannya Saimima bisa memberikan yang terbaik untuk Bali United, harap Sidik. [IPL]

Topik Menarik