Tragis! Bocah 12 Tahun Tewas Digigit Hiu saat Berenang

Tragis! Bocah 12 Tahun Tewas Digigit Hiu saat Berenang

Terkini | okezone | Minggu, 25 Januari 2026 - 02:02
share

SYDNEY -  Seorang bocah berusia 12 tahun cedera kaki serius setelah digigit hiu di Sydney bagian timur. Namun korban yang diketahui bernama Nico Antic, meninggal di rumah sakit akibat gigitan hiu.

"Nico adalah anak laki-laki yang bahagia, ramah, dan sporty dengan jiwa yang paling baik dan murah hati. Dia selalu penuh semangat dan begitulah cara kami akan mengingatnya," kata orangtua korban, Lorena, melansir ABC News, Sabtu (24/1/2026).

"Kami ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para petugas pertolongan pertama dan tim di Rumah Sakit Anak Sydney, Randwick atas semua yang telah mereka lakukan untuk merawat Nico,’’ ujarnya.

Loren juga mengucapkan terima kasih kepada semua orang di komunitas atas dukungan dan pesan baik mereka.

‘’Kami meminta Anda untuk menghormati privasi kami selama masa yang sangat sulit ini,"tutup Lorena.

Nico Antic diserang Hiu saat melompat dari tebing batu di sepanjang Hermitage Foreshore Walk dekat Shark Beach di Vaucluse.

Korban sempat diselamatkan oleh seorang anggota relawan penyelamat pantai North Bondi dan dibawa ke Rumah Sakit Anak di Randwick dalam kondisi kritis.

 

Sekadar diketahui, terdapat tiga serangan hiu lainnya yang dilaporkan di sepanjang pantai NSW dalam 48 jam setelah bocah itu digigit, termasuk satu di Pantai North Steyne di pantai utara yang menyebabkan Andre de Ruyter mengalami cedera kaki yang parah.

Pria berusia 27 tahun itu dibawa ke Rumah Sakit Royal North Shore dalam kondisi kritis akibat digigit Hiu.

Topik Menarik