BNPB Sebut 1,5 Hektare Lahan di Aceh Barat Terbakar
JAKARTA - Kebakaran hutan dan lahan (karhutla) terjadi di daerah Kabupaten Aceh Barat, Aceh, sejak Kamis (15/1/2026). Setidaknya, kebakaran itu melanda 1,5 hektare lahan.
1. Kebakaran Hutan
Hal itu sebagaimana dilaporkan BNPB dalam rangkuman kejadian bencana pada Jumat (16/1) pukul 07.00 WIB hingga Sabtu (17/1) pukul 07.00 WIB.
"Kebakaran hutan dan lahan yang melanda wilayah Kabupaten Aceh Barat, Provinsi Aceh sejak Kamis (15/1), masih terus terjadi hingga kini," kata Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (17/1/2026).
"Sejumlah tim gabungan kesulitan memadamkan api yang membakar lahan seluas 1,5 hektare di Gampong Lapang, Kecamatan Johan Pahlawan," ucapnya.
Ia mengungkapkan, petugas di lapangan terkendala lantaran angin kencang. Selain itu, sumber air jauh dari titik lahan terbakar.
"Sampai saat ini tim gabungan terus berjibaku memadamkan api," ujarnya.









