Isi Buku Broken Strings Karya Aurelie Moeremans yang Viral di Media Sosial

Isi Buku Broken Strings Karya Aurelie Moeremans yang Viral di Media Sosial

Gaya Hidup | okezone | Selasa, 13 Januari 2026 - 17:04
share

JAKARTA -Isi buku Broken Strings karya Aurelie Moeremans yang viral di media sosial. Buku Broken Strings: Kepingan Masa Muda yang Patah adalah buku digital yang ditulis Aurelie Moeremans yang bercerita tentang pengalaman pahit dalam hidupnya saat usia remaja. Dalam buku itu, ia menceritakan kisahnya menjadi korban child grooming oleh seorang laki-laki dewasa yang usianya hampir dua kali lebih tua.

‎Grooming yang dimaksud adalah pelaku secara perlahan membangun kepercayaan dan hubungan yang pada akhirnya memanipulasi serta mengeksploitasi korban yang masih di bawah umur. Selain manipulasi emosional, Aurelie juga mengungkap pengalaman pelecehan dan kekerasan fisik yang dialaminya selama hubungan tersebut.‎

‎Selain menceritakan traumanya, Aurelie juga membagikan kisahnya menyelamatkan diri sendiri dan berusaha bangkit dari luka di masa lalu. Pengalaman grooming yang dialami istri Tyler Bigenho ini sontak menuai simpati warganet. Kisah manipulatif hingga pengalaman traumatis juga diceritakan Aurelie dalam bukunya.

Di dalam buku tersebut, Aurelie bercerita tentang ancaman, kekerasan seksual, tekanan hingga kekerasan fisik yang dia alami di usia 15 tahun. Kisah kelamnya membuat ratusan ribu pembaca merinding karena kekejaman tokoh Bobby. 

Manipulasi, ancaman, tekanan, pelecehan seksual hingga kekerasan fisik mewarnai halaman demi halaman di buku yanga ditulis Aurelie. Kisah kelam ini terjadi saat dia masih belia dan baru masuk ke industri hiburan. Menurut pengakuannya, dia menjadi grooming seorang laki-laki dewasa yang saat itu berusia 29 tahun. 

Cerita dalam buku Aurelie memang kisah yang dia alami. Namun dia menulis nama tokoh dengan nama samaran. Bukunya booming dan sudah dibaca banyak masyarakat. Sayangnya kesuksesan buku aurelie ini justru mengusik salah satu pihak sampai ada yang menghack akun instagram broken strings.
 

Topik Menarik