Daftar Harga Motor Bebek Terbaru dan Terupdate Mei 2025
JAKARTA - Harga motor bebek terbaru dan terupdate pada Mei 2025 cenderung naik. Pada bulan ini, harga semua motor bebek dari Honda naik.
1. Harga Motor Bebek Honda
Harga motor bebek Honda naik mulai Rp300.000 hingga Rp400.000. Supra X 125 CW Fl kini dibanderol dengan harga Rp21.775.000. Sebelumnya, motor bebek itu harganya Rp21.425.000. Sementara Supra X 125 Spoke Fl harganya menjadi Rp20.750.00 dari sebelumnya Rp20.400.000.
Selanjutnya Supra GTR 150 Exclusive harganya menjadi Rp26.965.000 dari sebelumnya Rp26.565.000. Sementara Supra GTR 150 Sporty dibanderol Rp26.715.000 dari Rp26.315.000.
Harga Honda Revo juga naik. Revo X dibanderol Rp19.315.000 dari sebelumnya Rp18.965.000. Sedangkan Revo Fit harganya menjadi Rp17.385.00 dari Rp17.035.000.
Super Cub C125 harganya juga naik menjadi Rp79.941.000. Sebelumnya, motor tersebut dibanderol Rp78.341.000.
Adapun Honda CT 125 harganya Rp82.539.000. Sebelumnya, harga motor tersebut Rp81.850.000.
2. Harga Motor Bebek Suzuki
Dari sisi Suzuki, All New Satria F150 lebih dulu naik harga sejak Maret 2025. Model tersebut kini dibanderol Rp29.165.000. Sebelumnya, All New Satria F150 dibanderol Rp28.910.000.
3. Harga Motor Bebek Yamaha
Di sisi lain, harga motor bebek Yamaha pada Mei 2025 tidak naik. Terakhir kali Yamaha menaikkan harga motor bebeknya pada Januari 2025.
Yamaha Vega Force dibanderol Rp18.730.000. Vega Force jadi motor bebek termurah Yamaha.
Selanjutnya Jupiter Z1 harganya kini Rp21.130.000. Kemudian MX King 150 harganya Rp27.230.000. Dengan banderol tersebut, MX King 150 menjadi motor bebek termahal Yamaha.
Harga tersebut di ambil dari situs resmi dan merupakan harga on the road (OTR) Jakarta. Harga motor dapat berbeda di tiap daerah dan dapat berubah seiring waktu.