Hasil Badminton Asia Mixed Team Championship 2025: Fikri/Daniel Kalah, Indonesia vs Malaysia Berakhir 3-2!
QINGDAO – Indonesia memastikan menang 3-2 atas Malaysia di laga terakhir Grup B Badminton Asia Mixed Team Championship (BAMTC) 2025. Tim Merah Putih gagal menang telak usai ganda putra Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin yang turun di match terakhir, justru kalah dari Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia).
Laga tersebut dihelat di Qingdao Conson Sports Center, Qingdao, China pada Kamis (13/2/2025) siang WIB. Fikri/Daniel kalah dalam laga sengit tiga gim dengan skor 27-25, 17-21, 21-23.
Meski kalah di match kelima, Indonesia tetap menang 3-2 atas Malaysia. Selain itu, Malaysia pun dipastikan gugur, sedangkan Indonesia lolos ke perempatfinal dengan status juara Grup B.
Jalannya Pertandingan
Fikri/Daniel mencoba memegang kendali permainan sejak awal gim pertama. Namun demikian, Man/Kai merespons dengan permainan agresif. Kedua ganda putra pun saling balas mencetak poin.
Walau begitu, ganda putra Malaysia terpantau bermain lebih efektif. Serangan Fikri/Daniel mampu diantisipasi dengan baik. Pada jeda interval gim pertama, Fikri/Daniel akhirnya harus mengakui keunggulan Man/Kai dengan skor 5-11.
Setelah rehat, tak mau menyerah begitu saja. Man/Kai dipaksa berhenti mencetak skor pada poin ke-14. Sementara, Fikri/Daniel mengejar dengan permainan cepat dan berhasil menyamakan kedudukan menjadi 15-15.
Pada poin kritis, kedua ganda putra sama-sama tampil ngotot ingin meraih kemenangan. Akan tetapi, Fikri/Daniel yang tampil beringas akhirnya berhasil mengunci kemenangan atas Man/Kai dengan skor 27-25.
Memasuki gim kedua, Fikri/Daniel sempat unggul beberapa poin sebelum Man/Kai menyamakan kedudukan. Permainan cepat serta smash keras tersaji pada awal pertandingan gim kedua.
Fikri/Daniel kembali unggul pada jeda interval gim kedua dengan skor tipis 11-10. Namun setelah rehat, Man/Kai membalikkan keadaan menjadi 12-11. Mereka kemudian konsisten mencetak poin.
Ganda putra Indonesia nampak kesulitan mengejar ketertinggalan. Pada akhirnya, Man/Kai berhasil mendapatkan kemenangan atas Fikri/Daniel pada gim kedua dengan skor 21-17.
Pada gim ketiga, Fikri/Daniel sempat kecolongan di awal pertandingan. Akan tetapi, keduanya berhasil menyamakan kedudukan dengan Man/Kai menjadi 9-9 menjelang jeda interval gim ketiga.
Fikri/Daniel kemudian memanfaatkan momentum untuk meraih keunggulan pada jeda interval dengan skor 11-9. Usai rehat, Fikri/Daniel terus menjauh dengan bermain efektif di akhir gim ketiga.
Man/Kai sempat kesulitan mengejar ketertinggalan. Tetapi permainan ngotot dari keduanya pun membawa kepada kemenangan. Man/Kai berhasil memenangkan gim ketiga dengan skor 23-21.