PSSI Ungkap Penyebab Mees Hilgers Tak Dapat Perkuat Timnas Indonesia vs Jepang meski Sempat Main di FC Twente
JAKARTA - Fans Tim Nasional (Timnas) Indonesia banyak yang emosi kepada FC Twente karena tak melepaskan Mees Hilgers untuk laga melawan Jepang. Namun, anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga menjelaskan itu bukanlah salah pihak FC Twente karena klub jelas berhak untuk tidak melepas pemainnya yang masih cedera.
Ya, saat ini Hilgers ternyata masih dalam tahap pemulihan meski sempat bermain 84 menit di laga FC Twente melawan Ajax dalam lanjutan Liga Belanda 2024-2025, Minggu 10 November 2024. Beberapa hari setelah bermain, Hilgers nyatanya tak dilepaskan pihak klub dan PSSI pun tak bisa memaksa Hilgers untuk dilepaskan.
Arya mengatakan keputusan FC Twente tidak melepas Mees dapat diterima oleh PSSI. Untuk kebaikan Mees, pihaknya tidak bisa memaksakan pemain berposisi bek itu untuk bergabung bersma Timnas Indonesia.
"Informasi mengenai Mees ya, supaya tahu semua. Namanya pemain itu dipanggil H-3 atau H-4 sebelum FIFA Matchday. Itu klub berhak memainkan pemain juga," kata Arya Sinulingga dalam Instagram pribadinya @arya.m.sinulingga, Selasa (12/4/2024).
"Jadi, misalnya klubnya Mees masih memakai Mees, apalagi di laga yang sangat penting bagi klub, berhak untuk dimainkan. Setelah itu, misalnya, apa boleh buat nih, akibatnya Mees ada cedera, ya itu konsekuensi juga yang tidak bisa kita pungkiri," tambahnya
Pria berkacamata itu mengatakan saat ini lebih bijak mendukung proses pemulihan Mees bersama dengan FC Twente. Hal itu agar Mees bisa segera kembali memperkuat Timnas Indonesia.