Shin Tae-yong Bahagia, Timnas Indonesia Segera Diperkuat Penyerang Bertipe Robert Lewandowski!
SHIN Tae-yong dijamin bahagia. Sebab, Timnas Indonesia segera diperkuat penyerang bertipe Robert Lewandowki. Sosok penyerang yang dimaksud adalah bomber FC Volendam U-21, Mauro Zijlstra .
Saat diwawancara di channel YouTube Voetbal Primeur, Mauro Zijlstra mengaku sudah mengirimkan seluruh dokumen yang dibutuhkan untuk proses naturalisasi kepada PSSI.
(Mauro Zijlstra siap memperkuat Timnas Indonesia. (Foto: Instagram/@maurozijlstra)
Jika dokumen sudah diverifikasi maksimal oleh PSSI, Mauro Zijlstra langsung terbang ke Indonesia untuk menjalani proses naturalisasi sebagai Warga Negara Indonesia (WNI). Apakah penyerang 19 tahun ini akan tiba di Indonesia pada Oktober 2024?
Ya, saat ini saya sedang dalam proses begitulah mereka (PSSI) menyebutnya. Saat ini kami sedang mengurus paspor saya. Mereka sedang memeriksa dokumen. Jika semuanya berjalan lancar, saya akan terbang ke Indonesia, kata Mauro Zijlstra, Okezone mengutip dari YouTube Voetbal Primeur , Jumat (13/9/2024).
Mauro Zijlstra yang menyaksikan laga Timnas Indonesia vs Australia via televisi, takjub dengan antusiasme suporter. Ia pun tak sabar membela Timnas Indonesia.
Orang-orangnya, energinya positif. Stadion yang dipenuhi 80.000 orang, itu membuat saya semangat, lanjut penyerang yang memiliki darah Indonesia dari sang nenek ini.