Geger Sinkhole Sedalam 5,7 Meter Muncul di Sawah Warga Limapuluh Kota

Geger Sinkhole Sedalam 5,7 Meter Muncul di Sawah Warga Limapuluh Kota

Nasional | inews | Minggu, 4 Januari 2026 - 18:40
share

LIMAPULUH KOTA, iNews.id– Warga Jorong Tepi Nagari, Situjuah Batua, Kecamatan Situjuah Limo Nagari, Kabupaten Limapuluh Kota, Sumatera Barat, mendadak gempar. Sebidang sawah yang semula tampak normal dan siap dibajak, tiba-tiba amblas ke dalam tanah dan membentuk lubang raksasa atau sinkhole.

Fenomena langka ini terjadi secara mendadak saat cuaca cerah, menciptakan kepanikan sekaligus rasa penasaran warga sekitar yang langsung memadati lokasi kejadian.

Berbeda dengan longsor yang biasanya dipicu hujan lebat, sinkhole ini muncul saat kondisi cuaca sedang tidak hujan. Tanah sawah yang semula padat mendadak turun dan membentuk rongga besar yang dalam.

Pihak kepolisian dari Polsek Situjuah bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Limapuluh Kota langsung bergerak cepat ke lokasi untuk mengamankan area.

"Kami telah memasang garis polisi agar area tetap steril. Warga dilarang mendekati lubang karena tanah di sekitarnya masih labil dan masih terus mengalami amblasan," ujar Aiptu Ardiman, Kanit SPK Polsek Situjuah, Minggu (4/1/2026). 

Berdasarkan hasil pengukuran sementara oleh tim di lapangan, lubang ini memiliki dimensi yang cukup mengerikan. Kedalaman lubang mencapai 5,7 meter dengan diameter sekitar 7 meter. 

Komandan Regu (Danru) TRC BPBD Limapuluh Kota, Alexander mengatakan, ukuran lubang ini kemungkinan besar masih akan bertambah.

"Struktur tanah di lokasi belum stabil dan masih terus ambrol. Kami terus memantau pergerakannya," ujarnya.

Menurut data dari Badan Geologi Nasional, fenomena sinkhole bukanlah hal mistis, melainkan proses geologi yang bisa terjadi karena beberapa faktor di antaranya larutnya batuan kapur (karst) di bawah permukaan tanah oleh air. Runtuhnya langit-langit rongga bawah tanah yang sudah terbentuk lama. Adanya perubahan muka air tanah yang ekstrem di bawah permukaan.

Hingga saat ini, penyebab pasti munculnya sinkhole di area persawahan tersebut masih dalam penyelidikan lebih lanjut oleh tim ahli geologi. Pihak BPBD dan kepolisian mengimbau warga untuk:

Tidak melewati garis polisi yang telah dipasang. Selain itu, waspada terhadap rekahan baru di sekitar lokasi amblasan, serta melaporkan segera jika terdengar suara dentuman atau terlihat pergerakan tanah susulan.

Topik Menarik