Prabowo Singgung Peran Jokowi Bantu Berjalannya Program Makan Bergizi Gratis
JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto menyinggung peran Presiden ke-7 Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) dalam berjalannya program Makan Bergizi Gratis (MBG). Prabowo menyebut dirinya telah dibantu sebelum resmi dilantik pada 20 Oktober 2024.
Prabowo bercerita dirinya kerap dipanggil Jokowi yang saat itu masih menjabat Presiden. Sesekali juga, Jokowi meminta pandangan dari dirinya.
"Pak Jokowi telah membantu, sebelum saya dilantik pun beliau sudah membantu, memperlancar kegiatan kita," ucap Prabowo dalam sambutannya di acara HUT ke-17 Partai Gerindra, Sabtu (15/2/2025).
Ia lantas menyinggung program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang tak terlepas dari peran Jokowi. Hal itu sebab Badan Gizi Nasional -yang bertanggung jawab atas MBG- dibentuk di era Jokowi.
"Siapa yang membentuk BGN? Siapa yang tanda tangan? itu sebelum 20 Oktober (2024), yang bentuk adalah pak Joko Widodo. Beliau yang bentuk," kata Prabowo.
Cepatnya lembaga itu dibentuk membuat pemerintahan di masa kepemimpinannya bisa bekerja lebih cepat juga. Bahkan program MBG bisa berjalan sebelum 100 hari.
"Dan januari kita sudah gelar (MBG) saya diberitahu bahwa beberapa hari ini, sudah sampai 770.000 anak (penerima manfaat), akhir bulan Februari sudah sampai 1 juta dan seterusnya dan diharapkan akhir juli sudah sampai 6 juta, minimal," tandasnya.