Korban Tewas Tabrak Lari Luka Parah di Sekujur Tubuh, Tulang Rusuk Patah Tiga
BEKASI - Moses Bagus Prakoso (33) meninggal dunia dalam kasus tabrak lari di kawasan Jalan Raya Bekasi, Cakung, Jakarta Timur. Moses disebut menderita luka di sekujur tubuhnya usai ditabrak OS (26) yang tak lain adalah tetangganya sendiri.
Adik Korban, Lois Bunga Lestari (26) mengatakan, saat dibawa ke rumah sakit, kondisi Moses masih bisa bernapas. Saat itu, di sekujur tubuhnya ditemukan luka berdarah dan gejala patah tulang.
Sampai di rumah sakit masih bernapas, masih bisa tapi dengan kondisi meraung kemudian sudah berdarah-darah dan luka di mana-mana, kata Lois saat ditemui di kawasan Bekasi, Kamis (15/6/2023).
Korban Moses disebut mengalami patah tulang pada bagian lengan kiri dan kanan serta luka jahit di kaki. Moses juga mengalami patah tulang rusuk yang membuat paru-parunya tertusuk.

Rusuknya patah tiga sampai sembilan bagian diperkirakan menusuk ke paru-paru hingga berdarah-darah, jadi sudah enggak kondusif. Kemungkinan besar kematiannya penyebabnya itu, ungkapnya.
Hal senada juga diungkapkan Adik Korban, Nicolas Catra Prakoso (29) yang sempat melihat kondisi jenazah korban. Pada bagian perutnya disebutkan ada bekas ban mobil.
Jadi kita sempat lihat di perutnya, itu ada luka bekas sebesar diameter ban mobil, jelas dia.
Kendati demikian, pihak keluarga mengaku belum mendapatkan penjelasan terkait kronologi kecelakaan tersebut dari pihak kepolisian. Seluruh informasi yang diketahui berasal dari media sosial ataupun pemberitaan.
Sampai sekarang kita dari pihak keluarga belum konfirmasi secara resmi, dari pihak kepolisian namun disayangkan beritanya sudah lebih dulu ada di publik ya seperti penyerahan diri dan lainnya. Tapi kita dari pihak keluarga belum ada konfirmasi, tutupnya.