8 Prestasi aespa yang MY Wajib Tahu, dari Raih ROTY hingga Bonsang 2023

8 Prestasi aespa yang MY Wajib Tahu, dari Raih ROTY hingga Bonsang 2023

Nasional | BuddyKu | Jum'at, 24 Februari 2023 - 12:50
share

JAKARTA, celebrities.id - Deretan prestasi Aespa kini banyak dicari publik, khusunya MY -sapaan fans aespa. Nama mereka hangat dibicarakan lantaran girlband asuhan SM Entertainment itu tak menjadi brand ambassador dan dibandingkan dengan grup generasi keempat lain yang disebut lebih monger.

Meski begitu, aespa memiliki beberapa penghargaan sebagai grup musik yang sukses hingga memiliki penggemar di berbagai penjuru dunia.

Untuk diketahui, aespa merupakan girl grup asal Korea Selatan yang dibentuk oleh SM Entertainment. Grup tersebut beranggotakan empat orang yakni Karina, Giselle, Winter, dan Ningning. Mereka debut pada 17 November 2020 dengan single pertamanya Black Mamba.

Lantas, apa saja prestasi Aespa sepanjang perjalanan kariernya? Berikut deretan prestasi Aespa yang dilansir dari berbagai sumber, Jumat (24/2/2023).

Deretan Prestasi aespa

1. Mendapat banyak penghargaan di awal debutnya

Awal debutnya, aespa memenangkan pendatang baru luar negeri terbaik di acara Asian Pop Music Awards 2020 yang menjadi kemenangan pertama mereka. aespa juga menarih first win di acara musik show Inkigayo dengan lagu debutnya Black Mamba.

Hal itu menjadikan aespa sebagai grup debut 2020 yang tercepat mendapatkan prestasi itu. Bahkan, aespa juga telah memenangkan Rookie of the Yeas (ROTY) di Golden Disk Award 2021 dan Seoul Music Awards 2021.

Deretan prestasi aespa sejak debut, jadi Rookie of the Year hingga dapat Bonsang. (Foto: celebrities.id/Instagram @aespa_official)
Deretan prestasi aespa sejak debut, jadi Rookie of the Year hingga dapat Bonsang. (Foto: celebrities.id/Instagram @aespa_official)

Girl grup ini juga menjadi Rookie of the Year kategori digital di Gaon Chart Awards 2021, acara penghargaan tahunan yang diselenggarakan di Korea Selatan.

2. Masuk tangga lagu internasional

Faktanya, aespa menjadi girl grup pendatang baru dari SM Entertainment yang berhasil debut di posisi 138 tangga lagu Billboard Global 200 dan peringkat ke 100 di Excl, US. Awalnya, aespa sempat diragukan oleh netizen karena agensi yang memakai konsep Avatar Virtual untuk aespa.

Konsep tersebut yang dianggap terlalu membingungkan dan menyulitkan untuk grup baru pada waktu itu. Tetapi aespa sukses mematahkan pandangan miring tersebut.

3. Video klip aespa tembus ratusan juta penonton

Dalam channel YouTube SMTOWN, lagu debut aespa yang berjudul Black Mamba telah dilihat lebih dari 230 juta penonton. Lagu debutnya itu diketahui telah menjadi MV debut Kpop paling banyak ditonton selama 24 jam pertama dalam sejarah.

Single digital kedua mereka yang dirilis pada Mei 2021 berjudul Next Level juga mendapatkan jumlah 242 juta lebih penonton.

4. Meraih Perfect All-Kill pada 2021

Selain menjadi ROTY, aespa pernah menjadi girl grup generasi empat pertama yang meraih predikat Perfect All-Kill (PAK) tangga lagu Korea Selatan dengan tittle track Savage. Lagu itu telah menjadi nomor 1 di chart lagu realtime dan harian berbagai platform seperti Melon, Genie, FLO, Vibe, dan Bugs secara bersamaan pada 15 Oktober 2022.

5. Setiap comeback, aespa langsung memuncaki tangga lagu domestik

Tak diragukan, kemampuan vokal dan bakat lain dari member aespa menjadikan mereka sebagai grup rookie pertama 2020 yang debut di Melon Chart Time.

Lirik lagu Forever - aespa dan terjemahan. (YouTube: SMTOWN)
aespa dalam mv lagu Forever. (Foto: celebrities.id/YouTube SMTOWN)

Setiap comebacknya, mereka langsung memuncaki tangga lagu domestik. Diantaranya seperti Melon, Genie, FLO, Vibe, dan Bugs. Selain itu, mereka menunjukan citranya di tangga lagu dunia, billboard no.14 di chart world digital song sales pada minggu pertama setelah perilisan.

6. Meraih penjualan album terbanyak di minggu pertama rilis

aespa juga membuat album Savage memperoleh penjualan fisik di minggu pertama perilisan. Berdasarkan pengumuman hanteo chart, aespa menjual sebanyak 270 ribu salinan. Sementara, albumnya telah memulai debut di no. 15 dalam chart billboard world album untuk minggu terakhir.

7. Mini album aespa raih ranking tertinggi di chart musik Korea

Selain itu, lagu b-side dalam mini album Girls yang berjudul Illusion juga berhasil menjadi b-side yang mencapai posisi 17 di Melon Weekly Chart. Hal ini menjadikan Illusion sebagai b-side dengan ranking tertinggi di grup generasi empat di chart resmi musik Korea.

8. Meraih penghargaan Musik Seoul Piala Bonsang 2023

Dalam ajang Seoul Music Awards 2023, beberapa idola Kpop memenangkan sejumlah penghargaan dalam ajang tersebut. Termasuk Aespa yang berhasil meraih penghargaan Musik Seoul Piala Bonsang, seperti Kim Ho Joong, Kang Daniel, Red Velvet, dan sejumlah artis lainnya.

Itulah deretan prestasi Aespa yang begitu cepat mulai dari awal debutnya sampai saat ini. Nantikan informasi menarik lainnya hanya di celebrities.id.

Topik Menarik