Arab Saudi akan Bangun Gedung Terbesar di Dunia

Arab Saudi akan Bangun Gedung Terbesar di Dunia

Nasional | reqnews.com | Rabu, 1 Juni 2022 - 22:50
share

Riyadh, REQNews.com -- Arab Saudi berencana membangun gedung terbesar di dunia dalam proyek megacity Neom.

Mengutip sebuah sumber, Al Arabiya memberitakan akan ada dua gedung pencakar langit setinggi 500 meter yang memanjang secara horisontal sejauh puluhan mil di Neom.

Rincinya, gedung akan membantang dari pantai Laut Merah ke pedalaman menuju padang pasir, dan menampung ruang perumahan, ritel, dan perkantoran.

Al Arabiya menulis gedung akan lebih besar dari bangunan terbesar di dunia saat ini, yang sebagian strukturnya adalah pabrik dan mal. Struktur buatan manusia tertinggi di dunia saat ini adalah Burj Khalifa, setinggi 828 meter di Dubaik.

Desainer telah diminta mengerjakan prototipe sepanjang setengah mil, demikian mantan karyawan Neom mengatakan kepada Bloomberg.

Neom diumumkan oleh Putra Mahkota Mohammed bin Salman pada 2017 sebagai bagian upaya Kerajaan Arab Saudi mendiversifikasi ekonominya. Arab Saudi sedang berupaya melepas ketergantungan pada minyak.

Neom terletak di Pripinsi Tabuk di barat laut Arab Saudi. Kota ini akan menggabungkan teknologi kota pintar dan berfungsi sebagai tujuan wisata.

Situs Neom berada di utara Laut Merah, timur Mesir, melintasi Teluk Aqaba, sampai ke selatan Yordania. Luas keseuruhan 26.500 kilometer, dan akan mencakup sekujur pantai Laut Merah.

Pangeran Bin Salman bermaksud menjadikan Neom sebagai kota futuristik dan berkelanjutan, yang disatukan oleh The Line -- komunitas bebas mobil sepanjang 170 kilometer, yang ada adalah transportasi massal.

"The Line adalah ide out of the box," kata Nadhmi al-Nasr, CEO Neom, kepada Bloomberg. "Apa yang akan kami hadirkan ketika kami siap akan diterima dengan sangat baik, dan akan dipandang sebagai revolusioner."

Arab Saudi juga akan membangun Menara Jeddah mulai 2013, dan siap menjadi gedung tertinggi di dunia, mengalakan Burj Khalifa. Saat ini gedung tertinggi keempat di dunia adalah Hotel jam Abraj al-Bait di Mekkah, yang tingginya 601 meter.

Topik Menarik