Pamit dari Jabatannya, Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tebing Tinggi Minta Maaf ke Masyarakat

Pamit dari Jabatannya, Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tebing Tinggi Minta Maaf ke Masyarakat

Nasional | mandalapos.co.id | Senin, 23 Mei 2022 - 22:00
share

Mandalapos.co.id, Tebing Tinggi Suasana haru mewarnai pelepasan Wali Kota Tebing Tinggi, Umar Zunaidi Hasibuan dan wakilnya, Oki Doni Siregar, Senin (23/05) di rumah dinas Wali Kota.

Pelepasan digelar Pemerintah Kota (Pemko) Tebing Tinggi, mengingat masa jabatan keduanya sejak 2017 berakhir pada Minggu 22 Mei 2022 kemarin. Demikian Sekretaris Daerah Kota Tebing Tinggi ditunjuk sebagai Plh.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPRD Basyaruddin nasution, mengatakan bahwa acara perpisahan ini bukanlah perpisahan pribadi, namun hanyalah perpisahan dengan jabatan Wali Kota dan Wakil Wali Kota.

Kita yakin ke dua orang tua kita ini tidak akan berpisah secara batiniah, hati kita tidak akan terpisah, karena kita sebuah keluarga, memikirkan bagaimana terbaik buat Kota kita. Saya percaya pengabdian orang tua kita tidak terbatas jabatan yang selama ini di emban Beliau. Saya yakin Bapak Umar dan Bapak Oki masih mengabdi di kota Tebing Tinggi yang kita cintai ini, ujar Ketua DPRD.

Doa yang dapat kami sampaikan. Bapak selalu diberi kesehatan keberkahan dalam umur. Selama 10 tahun menjabat di Kota Tebing Tinggi ini apa yang dilakukan semua bernilai ibadah di sisi Allah SWT. Terakhir kami ucapkan selamat jalan kepada orang tua kami, mohon maaf kami apabila ada penyampaian yang kurang pada tempatnya, pungkas Ketua DPRD.

Sementara dalam sambutannya, Wakil Wali Kota Tebing Tinggi periode 2017 2022, Oki Doni Siregar, menuturkan permohonan maafnya kepada masyarakat dan seluruh pihak, apabila selama menjabat dirinya bersama Wali Kota masih jauh dari harapan.

Disana sini banyak hal terkadang bisa menggores perasaan dari masyarakat yang ada dan apa yang kami lakukan selama ini masih jauh dari harapan bukan karena kesengajaan, namun karena keterbatasan. Maka kesempatan ini dari lubuk hati yang dalam, kami mohon maaf sebesar besarnya, tandasnya.

Kemudian, Wali Kota Tebing Tinggi periode 2017 2022, Umar Zunaidi Hasibuan, dalam sambutan berharap agar masyarakat Kota Tebing Tinggi tetap mendukung Wali Kota yang baru dan berkontribusi untuk kemajuan Kota Tebing Tinggi.

Kami nyatakan, kami dulu hadir karena dukungan doa bapak ibu sekalian. Sekarang kami dihantar dengan doa bapak dan ibu sekalian. Harapan kami kedepan, dukunglah bapak wali kota yang baru, mari kita berkontribusi memajukan kota yang kita cintai, ucapnya.

Terimakasih kami sampaikan kepada masyarakat Kota Tebing Tinggi dan Forkopimda. Kami merasa apa yang kami perbuat masih jauh dari kesempurnaan. Kami tidak bisa membalas, hanya Allah SWT yang mampu melipat gandakan, memberi kesehatan dan kekuatan kepada kita dan menunjukkan kepada kita jalan kebenaran, tuturnya.

Acara pelepasan diakhiri dengan pawai keliling dengan disaksikan seluruh elemen masyarakat di sepanjang ruas jalan dengan rute di mulai dari rumah dinas wali kota hingga berakhir di Kampung Lalang (perbatasan Kota Tebing Tinggi) tepatnya di depan ruas jalan Terminal Bandar Kajum. ***IPS

Topik Menarik