Golkar-PAN-PPP Bikin Koalisi Indonesia Bersatu, Gerindra: Itu Sah-sah Saja

Golkar-PAN-PPP Bikin Koalisi Indonesia Bersatu, Gerindra: Itu Sah-sah Saja

Nasional | indozone.id | Selasa, 17 Mei 2022 - 12:09
share

Tiga partai politik yang terdiri dari Partai Golkar, PAN dan PPP telah membentuk koalisi Indonesia Bersatu menjelang Pemilu 2024. Partai Gerindra mengaku tak mempermasalahkan hadirnya koalisi itu.

Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengatakan, bahwa apa yang dilakukan oleh tiga partai politik itu bukan hal yang perlu diperdebatkan. Karena Indonesia merupakan hal yang sah-sah lantaran negara demokrasi.

Yang dilakukan oleh ketiga rekan Partai Golkar PPP dan PAN itu saya rasa bukan hal yang perlu diperdebatkan karena dialam demokrasi berkoalisi adalah sah-sah saja dan tujuannya pasti baik, kata Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (17/5/2022).

Wakil Ketua DPR RI itu pun mengapresasi langkah Partai Golkar, PAN dan PPP yang sudah berani membentuk koalisi. Sebab dia memandang ketiga partai tersebut sudah siap menuju pemilu legislatif dan pemilu presiden.

Karena berarti 3 partai ini sudah siap dalam rangka menuju pemilu legislatif dan presiden, bebernya.

Mengenai langkah-langkah politik yang dilakukan Airlangga Hartarto, Dasco enggan mempermasalahkan. Karena dia merupakan Ketua Umum dari Partai Golkar.

Saya pikir apa yang dilakukan pak Airlangga sebagai Menteri sekaligus ketum partai. Saya pikir langkah-langkah politik kemudian dilakukan mewakili parpolnya, sehingga saya pikir tidak ada hubungannya dengan tugas-tugas kementerian dan tidak perlu diperdebatkan, tandasnya.

Partai Golongan Karya (Golkar), Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) sudah sepakat untuk bekerja sama di ajang Pemilu 2024 mendatang.

Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyatakan, koalisi ketiga partai politik ini akan bernama bertiga bersatu. Keputusan ini diambil pasca ketiga melakukan pertemuan terlebih dahulu.

"Jadi insya allah tadi namanya juga bertiga bersatu. Jadi bertiga bersatu, bersatunya itu adalah beirngin, matahari, dan Ka\'bah," kata Airlangga usai melakukan pertemuan di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (12/5/2022).

Artikel Menarik Lainnya:

Topik Menarik