13 Resep aneka bumbu rujak, nikmat, sederhana, dan mudah dibuat

13 Resep aneka bumbu rujak, nikmat, sederhana, dan mudah dibuat

Nasional | brilio.net | Jum'at, 13 Mei 2022 - 13:02
share

Brilio.net - Indonesia sangat terkenal dengan ragam kulinernya yang khas. Lezatnya masakan Nusantara nggak luput dari dukungan bumbu rempahnya. Contoh hidangan dengan bumbu yang nikmat banget adalah rendang, sate, woku, opor, aneka bumbu rujak, dan masih banyak lagi.

Nah, ngomong-ngomong soal bumbu rujak, menu satu ini juga beragam banget lho jenisnya. Namanya memang sama, tapi bumbu rujak di setiap jenis hidangan bisa berbeda-beda. Ada bumbu rujak untuk disantap bersama buah, bumbu rujak buat tumisan, masakan, dan lain sebagainya.

Semuanya punya ciri khas rasa dan penggemarnya masing-masing. Bahan-bahan untuk membuat bumbu rujak ini juga sangat mudah ditemui di pasaran, bahkan dengan harga yang ekonomis. Cara membuatnya pun simpel, jika tidak ingin diulek, kamu bisa menggunakan blender biar lebih cepat.

Yuk, buat sendiri bumbu rujak kesukaanmu pakai resep di bawah ini. Berikut tiga belas resep dan cara membuat aneka bumbu rujak nikmat, BrilioFood lansir dari berbagai sumber pada Jumat (13/5).

1. Bumbu rujak buah.

foto: Instagram/@betty_cenn

Bahan:
- 1 sdt garam
- 2 buah cabai rawit
- 5 buah gula merah
- 2 sdm air asam Jawa
- 100 gr kacang tanah goreng

Cara membuat:
1. Ulek garam dan cabai sampai halus.
2. Tambahkan gula merah dan air asam Jawa, ulek sampai halus dan kental.
3. Tambahkan kacang tanah, tumbuk sebentar lalu aduk rata.
4. Siap disajikan dengan buah dan kerupuk.

2. Bumbu rujak Bangkok.

foto: Instagram/@colekefir

Bahan:
- 5 sdm gula pasir, sesuaikan
- 3 keping kecil gula merah
- 1 sdm bubuk cabai
- 1/4 sachet terasi, bakar kering
- 1 jumput garam

Cara membuat:
1. Ulek semua bahan tanpa gula pasir.
2. Kemudian tambahkan gula pasir, aduk rata.
3. Sajikan.

3. Bumbu bakar rujak.

foto: Instagram/@mery_kusuma97

Bahan:
- Daun jeruk
- Daun salam
- Serai
- Lengkuas

Bumbu halus:
- 7 cabai merah besar
- 8 cabai merah keriting
- 4 siung bawang putih
- 8 butir bawang merah
- 2 butir kemiri
- 1 ruas jahe
- 12 cabai rawit merah
- 1/2 keping terasi

Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus.
2. Masukkan daun jeruk, daun salam, serai, dan lengkuas, masak sampai wangi.
3. Bisa disimpan jadi stok atau langsung dipakai jadi bumbu bakar ayam.

4. Bumbu rujak kacang tanah.

foto: Instagram/@kireisfathia

Bahan:
- 500 gr gula merah
- 1 sdt garam
- 6 gr terasi bakar
- 60 gr asam
- Air
- Cabai rawit merah
- 125 gr kacang tanah

Cara membuat:
1. Ulek garam, terasi, dan cabai rawit.
2. Tambahkan gula merah, ulek hingga agak halus, tambahkan air sampai kekentalan yang diinginkan, ulek lagi sampai semua gula larut.
3. Tambahkan asam, ulek rata.
4. Tambahkan kacang, ulek lagi hingga semua bahan tercampur rata.

5. Bumbu rujak tumis.

foto: Instagram/@lisahouse.id

Bahan:
- 1 batang serai, geprek
- 2 lembar daun salam
- 4 lembar daun jeruk
- 2 sdm gula merah
- 1 sdm asam Jawa, larutkan
- Garam
- Gula

Bumbu halus:
- 7 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 10 biji cabai keriting
- 1 ruas jahe
- 1 sdt ketumbar
- 2 butir kemiri

Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus, daun jeruk, serai, dan daun salam hingga wangi.
2. Tambah gula merah, larutan asam Jawa, garam, dan gula. Aduk rata.
3. Bisa langsung digunakan untuk menumis ayam atau disimpan. Tinggal tambah santan sesuai selera saat memasak.

6. Bumbu rujak kacang mete.

foto: Instagram/@rykamegah

Bahan:
- 15 cabai rawit merah
- 1 jempol kencur kupas
- 2 sdm terasi bakar
- 1 sdm asam Jawa tanpa biji
- 2 kerat nanas matang, buang tulang
- 1 gengam kacang mete
- 2 keping besar gula merah
- Garam secukupnya

Cara membuat:
1. Ulek semua bahan kecuali kacang mete.
2. Setelah tercampur semua, koreksi rasa.
3. Terakhir masukkan kacang mete, ulek kasar.

7. Bumbu rujak pedas.

foto: Instagram/@aras_galeri

Bahan:
- 2 sdm kacang tanah goreng
- 10 cabai rawit hijau
- 5 cabai rawit merah
- 6 keping gula merah
- 1/2 sdm asam Jawa larutkan dengan air lalu di saring
- 1/3 sdt terasi goreng
- Garam

Cara membuat:
1. Ulek cabai kacang, terasi, gula Jawa, dan garam.
2. Tambahkan air asam Jawa, takaran cabai dan gula Jawa sesuaikan dengan selera.

8. Bumbu rujak ala Madura.

foto: Instagram/@dbas.foodstory

Bahan:
- 2 sdm petis ikan Madura
- 1/2 sdt garam
- 1 sdt gula aren
- 1 sdm cuka masak
- 50ml air
- 20 buah cabai rawit

Cara membuat:
1. Ulek bahan bumbu rujaknya, koreksi rasa.
2. Usahakan bumbu jangan terlalu kental dan jangan terlalu encer.

9. Bumbu rujak cireng.

foto: Instagram/@evinuryana

Bahan:
- 1 siung bawang putih halus
- 10 biji cabai rawit
- Gula merah secukupnya
- Air asam (asam direndam air)
- Garam secukupnya
- Kaldu jamur

Cara membuat:
1. Haluskan bawang putih dan cabai.
2. Tambahkan gula merah, garam, dan kaldu jamur.
3. Tambahkan juga air asam sesuai selera, cicipi rasa, hidangkan.

10. Bumbu rujak belacan.

foto: Instagram/@ceritadapurdewi

Bahan:
- 200 gr gula merah, sisir halus
- 3 sdm kacang tanah sangrai
- 3 cabai rawit
- 1/4 sdt garam
- 2 butir asam Jawa, larutkan dengan 2 sdm air hangat
- 1 ujung kelingking belacan vegetarian

Cara membuat:
1. Ulek semua bahan sampai rata.
2. Sajikan.

11. Bumbu rujak ampas minyak.

foto: Instagram/@anhie_zud

Bahan:
- 50 gr kacang goreng
- 50 gr gula merah
- 50 gr ampas minyak
- 20 buah cabai rawit goreng
- 3 siung bawang putih goreng
- 8 sdm air asam Jawa
- Garam
- Gula pasir

Cara membuat:
1. Ulek cabai, bawang putih, dan garam sampai halus.
2. Masukkan kacang, gula merah, dan ampas minyak, ulek kembali sampai agak halus.
3. Beri air asam Jawa dan air biasa.
4. Sajikan dengan tahu, mangga, atau jambu.

12. Bumbu rujak kuning.

foto: Instagram/@Ennytahartanty

Bahan:
- 2 daun salam
- 3 daun jeruk, buang tulang daunnya
- 1 batang serai, geprek
- 2 cm lengkuas, geprek
- Gula merah
- Garam
- Merica

Bumbu halus:
- 8 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 4 kemiri
- 2cm kunyit
- 1 cm jahe
- 10 cabai keriting
- 1/4 sdt ketumbar

Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus bersama lengkuas, daun jeruk, dan daun salam hingga harum.
2. Tambahkan gula merah, merica, dan garam, lalu masukkan air.
3. Simpan bumbu atau langsung dicampur dengan ikan dan santan.

13. Bumbu rujak Aceh.

foto: Instagram/@dewirosmayanti

Bahan:
- 1 buah kweni
- 5 buah cabai rawit merah pedas
- 2 sdm gula merah
- 1 sdt garam
- 5 sdm air

Cara membuat:
1. Satukan semua bahan dalam blender, lalu blender hingga lumat.

Topik Menarik