One Way di Tol Japek Dihentikan, Kalimalang Ramai Lancar

One Way di Tol Japek Dihentikan, Kalimalang Ramai Lancar

Nasional | inewsid | Sabtu, 7 Mei 2022 - 20:37
share

JAKARTA, iNews.id - Ruas Tol Jakarta -Cikampek (Japek) hingga Cikampek Barat tak belaku lagi one way. Imbasnya, jalur arteri Kalimalang kembali berjalan normal dalam kondisi ramai lancar.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, sebelumnya mulai pukul 08.47 WIB, jalur arteri Kalimalang mengalami kemacetan mulai dari wilayah Lampiri Pondok Kelapa, Jakarta Timur sampai ke arah Kota Bekasi sepanjang 2 kilometer.

Berdasarkan pantauan MNC Portal pukul 19.35 WIB, tampak jalan arteri Kalimalang hingga melewati Jalan Kiai Haji Noer Ali Bekasi, ramai lancar. Tidak ada satupun kendaraan yang tersendat seperti terjadi pada pukul 15.18 WIB sore tadi.

Sebagai informasi, jalur arteri Kalimalang menjadi pilihan alternatif bagi pengemudi yang hendak keluar dari Jakarta menuju wilayah Timur pulau Jawa. Hal ini dikarenakan imbas arus balik pemudik yang mendapatkan penerapan one way sepanjang jalur Tol Japek menuju Jakarta.

Akan tetapi, seperti keterangan Jasamarga, imbas one way tersebut dihentikan sementara pada sekira pukul 17.51 WIB tadi sore. Dibukanya ruas tol tersebut diterapkan hingga gerbang tol Cikarang Barat KM 28+500.

Jasamarga menyampaikan hal tersebut melalui cuitan via akun media sosial twitter pada sekira pukul 18.26 WIB tadi, Sabtu (7/5/2022).

"Informasi Ruas Tol Jakarta - Cikampek saat ini sudah dibuka sampai Cikarang Barat KM 28+500," cuit @PTJASAMARGA via twitter.

Kendati demikian, kebijakan one way ini tetap akan diberlakukan selama arus balik mudik pada puncaknya mulai dari hari Sabtu ini sampai pada Minggu malam besok. Seperti dikutip oleh Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo menjelaskan pemberlakuan one way sudah dilaksanakan sejak jam 7 Sabtu pagi tadi.

"Kemaren kan one way dari Kalikangkung sampe dengan km 47, tadi pagi sudah kita lanjutkan dari jam tujuh tadi pagi kita buka one way dari KM 47 sampe KM 3-500, sehingga demikian one way nasional dari Semarang sampai Jakarta sudah terlaksana," ujar Sambodo menjelaskan kepada wartawan.

Sambodo menegaskan pemberlakuan one way ini akan dilaksanakan pada puncak arus balik mulai sabtu ini (7/5/2022) hingga Minggu malam besok (8/5/2022).

"Kalau ini tidak situasional, kita tutup sesuai jadwal sampai dengan besok malam baru nanti kita buka kembali ini untuk mengalirkan para pemudik yang balik ke Jakarta," ujarnya.

Untuk itu, Sambodo mengimbau agar sebaiknya masyarakat untuk menggunakan jalur tol lingkar luar Jakarta ketika hendak kembali ke ibu kota. Hal ini dilakukan guna mengurai beban kepadatan di gerbang tol Halim.

"Bagi para warga masyarakat yang kembali ke Jakarta, jangan memaksakan diri untuk keluar di Halim, bisa keluar di JORR (Jakarta outer ring road)," katanya.

Topik Menarik