Genap Berusia 53 Tahun, Anies Baswedan Dapat Ucapan dari Fadli Zon dan Pendeta Gilbert

Genap Berusia 53 Tahun, Anies Baswedan Dapat Ucapan dari Fadli Zon dan Pendeta Gilbert

Nasional | radartegal | Sabtu, 7 Mei 2022 - 18:33
share

Lahir di Kuningan, Jawa Barat, pada 7 Mei 1969, Anies Baswedan hari ini merayakan ulang tahun ke-53.

Politisi Partai Gerindra Fadli Zon turut mengucapkan selamat ulang tahun kepada Anies.

Melalui akun Twitternya, Fadli juga memposting foto lawasnya bersama Anies.

Selamat milad Bro @aniesbaswedan. Its not the years in your life but the life in your years that count. (Foto lawas 28 tahun lalu), cuit Fadli Zon seperti dikutip FIN dari dari akun Twitternya @fadlizon, pada Sabtu (7/5).

Sebelumnya, Pendeta Gilbert Lumoindong mengucapkan selamat ulang tahun kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang ke-53 tahun yang jatuh hari ini Sabtu, 7 Mei 2022.

Pak Anies saya Pendeta Gilbert Lumoindong mau mengucapkan eid milad selamat hari jadi, kata Pendeta Gilbert Lumoindong lewat sebuah video.

Pendeta Gilbert menilai Anies adalah berkah bagi Jakarta. Dia berharap Anies ke depan juga jadi berkah bagi Indonesia.

Pak Anies telah menjadi berkat besar buat Kota Jakarta dan selanjutnya saya juga percaya akan menjadi berkat besar bagi Indonesia, ujar Pendeta Gilbert.

Dia mendoakan Anies Baswedan terus menjadi pemimpin yang bijaksana bagi negara dan keluarganya.

Kita doakan Pak Anies terus Pak Anies terus hikmat, terus bijaksana dan menjadi pemimpin yang luar biasa dalam keluarga menjadi suami yang hebat, menjadi orang tua yang membawa dampak luar biasa buat anak-anak, kami bangga dengan Pak Anies doa kami tetap menyertai, katanya.

Kiranya Tuhan yang punya langit dan bumi yang kami Imani dalam Kristus Yesus selalu menyertai Pak Anies. Sekali lagi eid milad dan selamat hari jadi, Tuhan memberkati, syalom, lanjutnya.

Untuk diketahui, Anies Baswedan
Hubungan Anies Baswedan dan Pendeta Gilbert Lumoindong memang sejak dulu telah akrab.

Pada 2021 lalu, Pendeta Gilbert mengirim Anies Baswedan kurma dari Palestina. Selain kurma, Penta juga mengirim surat berisikan dukungan ke Palestina.

Sore kemarin seorang sahabat, Pendeta Gilbert Lumoindong, mengirimkan kurma dari Jericho, Palestina. Pesannya jelas: bantu para petani Palestina. Ia kirimkan doa dan ia juga kirimkan dukungan nyata, tulis @aniesbaswedan pada 5 Mei 2021 lalu dikutip dari Fin.co.id. (ima/rtc)

Topik Menarik