Puncak Arus Balik di Kampung Rambutan Diprediksi pada H+4 Lebaran

Puncak Arus Balik di Kampung Rambutan Diprediksi pada H+4 Lebaran

Nasional | jawapos | Jum'at, 6 Mei 2022 - 21:57
share

JawaPos.com Kepala Terminal Kampung Rambutan Yulza Ramadhoni memprediksi puncak arus balik di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur, terjadi pada H+4 Lebaran atau Sabtu (7/5).

Kemungkinan pada hari Sabtu adalah puncak arus balik. Karena Senin (9/5) orang-orang mulai kembali beraktivitas dan pada hari Minggunya, mereka beristirahat satu hari, kata dia, Jumat (6/5).

Untuk perkembangan arus balik, dari data yang dihimpun, lanjut Yulza, kedatangan di Terminal Kampung Rambutan mulai mengalami peningkatan pada Rabu (4/5) atau H+1 Lebaran. Tercatat pada 4 Mei ada 3.862 penumpang yang turun melalui Terminal Kampung Rambutan dengan menggunakan 326 bus, katanya .

Kemudian, lanjut Yulza, pada 5 Mei tercatat sebanyak 5.272 penumpang tiba dengan menggunakan 5.272 bus. Sedangkan untuk hari ini kami masih merekap data yang masuk, ujar Yulza menambahkan.

Yulza juga mengungkapkan pihaknya telah mengantisipasi lonjakan arus balik dengan menyiapkan puluhan personel setiap harinya yang merupakan gabungan dari Kepolisian, Dinas Perhubungan (Dishub), Satpol PP, dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi DKI Jakarta.

Kami pun menyiapkan sekitar 60 personel setiap harinya yang bertugas selama 24 jam untuk mengantisipasi penumpang yang kembali dari kampung halaman melalui Terminal Kampung Rambutan. Kami akan mengarahkan penumpang yang ketika sampai tidak tahu menggunakan kendaraan lanjutan atau bus dalam kotanya, ujar Yulza.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo mengatakan bahwa pemerintah memprediksi puncak arus balik Lebaran terjadi pada Jumat (6/5) hingga Minggu (8/5). Saya ingin mengingatkan bahwa pemerintah memprediksi puncak arus balik terjadi pada tanggal 6, 7, dan 8 Mei 2022. Untuk menghindari kepadatan arus balik dan agar kita semua nyaman di perjalanan, saya imbau, saya ajak saudara-saudara yang melakukan perjalanan dengan kendaraan pribadi agar kembali lebih awal atau kembali setelah puncak arus balik, ujar Jokowi dalam pernyataan resminya. (*)

Topik Menarik