Elon Musk Siap Akuisisi, Twitter Alami Tekanan dari Pemegang Saham

Elon Musk Siap Akuisisi, Twitter Alami Tekanan dari Pemegang Saham

Nasional | jawapos | Senin, 25 April 2022 - 19:15
share

JawaPos.com Twitter kini tengah mengalami tekanan dari pemegang saham lainnya. Itu terkait tawaran dan rencana Elon Musk untuk mengambil alih kepemilikan seluruh saham media sosial berlogo burung biru tersebut.

Tawaran akuisisi yang bernilai USD 43 miliar atau setara Rp 621,8 triliun itu sudah diajukan sejak awal April dan hingga saat ini Twitter masih belum menanggapinya. Mengutip Reuters, Senin (25/4), berdasarkan salah seorang sumber yang tidak bisa disebutkan namanya, sebenarnya proses negosiasi untuk tawaran itu baru memasuki tahapan penjajakan.

Twitter tengah berupaya menyiapkan persyaratan yang lebih menarik sehingga penjualan perusahaan tersebut dimungkinkan untuk dilakukan bersama Elon Musk.

Tekanan datang dari para pemegang saham lainnya kepada Twitter usai CEO Tesla itu menguraikan rencana pembiayaan terperinci untuk penawarannya. Para pemegang saham menilai ini bukan kesempatan yang harus dibiarkan berlalu begitu saja.

Meski demikian ada beragam ekspektasi yang muncul dari para pemegang saham untuk penawaran Elon Musk itu. Sebut saja Pangeran Alwaleed bin Talal dari Arab Saudi yang merupakan pemegang saham jangka panjang Twitter mengharapkan penawaran perlembar saham yang lebih tinggi.

Saya tidak percaya bahwa tawaran yang diajukan oleh Elon Musk (USD 54,20 per lembar saham) mendekati nilai intrinsik Twitter, mengingat prospek pertumbuhannya, cuitnya di akun Twitter pada 14 April.

Namun, para pemegang saham jangka pendek justru ingin buru-buru agar Twitter menerima tawaran Elon tanpa perlu berpikir lama-lama. Beberapa dari mereka khawatir bahwa penurunan nilai saham teknologi serta kekhawatiran inflasi di tengah perlambatan ekonomi tidak bisa dihadapi oleh Twitter untuk memberikan nilai tambah pada perusahaannya.

Saya akan mengatakan, ambil tawaran USD 54,20 per lembar saham dan selesai, kata investor jangka pendek Twitter Sahm Adrangi yang juga manajer portofolio di Kerrisdale Capital Management.

Sejalan dengan pernyataan dalam surat yang dituliskan kepada Twitter oleh Elon Musk, sang pemilik perusahaan SpaceX untuk perjalanan luar angkasa itu menyebut tawaran untuk Twitter itu menjadi yang terbaik sekaligus terakhir. Saat ini Twitter masih menjalani skema bisnis poison pill atau pil beracun untuk tetap menjaga stabilitas harga sahamnya.

Twitter pun masih mencari tahu latar belakang Elon Musk khususnya terkait dengan penyelidikan yang dilakukan regulator yaitu Komisi Sekuritas dan Pertukaran Amerika Serikat (SEC) agar jika terjadi kesepakatan, maka tidak ada risiko yang tinggi seusai melepas Twitter.

Dikabarkan bahwa Elon Musk tengah berhadapan dengan dugaan menyesatkan investor-investor Tesla pada empat tahun lalu agar ia bisa memiliki Tesla untuk kepemilikan pribadi. Hal itu yang menjadikannya berurusan dengan SEC setelah akhirnya ia mengungkap keinginannya membeli saham Twitter sepenuhnya.

Topik Menarik