Taisei Marukawa Enggan Perpanjang Kontrak dengan Persebaya

Taisei Marukawa Enggan Perpanjang Kontrak dengan Persebaya

Nasional | beritabaru.co | Jum'at, 1 April 2022 - 15:22
share

Berita Baru, Sepakbola Taisei Marukawa sudah resmi berpisah dengan Persebaya Surabaya. Kontrak tersebut selesai pada 31 Maret 2022.

Kendati Persebaya sudah menawarkan perpanjangan kontrak dengan nilai yang fantastis, namun Taisei tetap ingin hengkang dari Bajul Ijo.

Di musim ini, Taisei Marukawa sudah memberikan pencapaian yang memuaskan untuk Persebaya. Ia telah mencatatkan 17 gol dan 10 assist untuk tim asal Kota Pahlawan itu.

Sebelumnya, Taisei Marukawa sudah diperkenalkan oleh PSIS Semarang menjadi pemain baru mereka. Bersama Carlos Fortes, pemain asal Jepang itu akan menjadi anggota skuad Mahesa Jenar untuk Liga 1 pada musim depan.

Menurut sekretaris Persebaya, Ram Surahman, sebenarnya Taisei masuk dalam daftar nomor satu pemain yang harus dipertahakan skuat Bajol Ijo.

Kami sudah bertemu dengan Marukawa. Intinya, kami sangat berminat dia tetap di Persebaya. Dan dia ada dalam daftar nomor satu pemain yang harus dipertahankan oleh Persebaya. Itu kami clear, kami secara teknis dan non-teknis sudah satu kata harus bertahan, tulis Ram Surahman di Instagram Persebaya.

Pihak Persebaya juga mengungkap ada nilai kontrak fantastis yang ditawarkan untuk Marukawa agar mau bertahan.

Kami sampaikan harapan kami supaya stay di sini. Itu sudah lama sekali. Dalam perjalanan, apa yang dikatakan Marukawa adalah menghormati tawaran Persebaya, tapi ingin fokus menyelesaikan kompetisi. Selain dengan pemain, kami juga berkomunikasi dengan agen. Marukawa ingin menyelesaikan kompetisi, jelas Ram.

Walau sudah memberikan tawaran kepada Teisei Marukawa, namun pemain 25 tahun tersebut sama sekali tidak memberikan jawaban.

Sampai hari ini, detik ini, ketika akhir kontrak dengan kami per 31 Maret. Sampai hari ini juga tak ada angka yang ditawarkan Marukawa kepada kami atau merespons angka yang kami berikan. Dan angka memang untuk untuk Marukawa bukan kaleng-kaleng, agak tinggi, pungkas Ram.

Topik Menarik