Daftar Pemenang Piala Maya 10, ‘Yuni’ Borong 7 Penghargaan

Daftar Pemenang Piala Maya 10, ‘Yuni’ Borong 7 Penghargaan

Nasional | jawapos | Senin, 28 Maret 2022 - 14:38
share

JawaPos.com Penyelenggara ajang penghargaan Piala Maya 10 bertajuk INTERACT10N: Aksi, Reaksi, Interaksi telah mengumumkan daftar para pemenang mereka melalui akun resmi media sosial beberapa waktu lalu, dikutip dari ANTARA .

Pengumuman pemenang dibacakan oleh 28 sineas, serta aktor, dan aktris film Indonesia dari berbagai generasi dan lintas profesi.

Dalam ajang itu, film Yuni meraih total 7 penghargaan, termasuk kategori Penulisan Skenario Asli Terpilih, Tata Kamera Terpilih, Penyuntingan Gambar Terpilih dan Desain Poster Terpilih.

Film Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas meraih 5 kemenangan di kategori Tata Artistik Terpilih, Tata Rias Wajah & Rambut Terpilih, Tata Kostum Terpilih serta Aktor Utama dan Aktor Pendukung Terpilih.

Sedangkan film Losmen Bu Broto membawa pulang 3 kategori kemenangan yakni Penulisan Skenario Adaptasi Terpilih, Tata Musik Terpilih, dan Aktris Pendukung Terpilih.

Berikut daftar lengkap para pemenang Piala Maya 10

15 Kategori Teknis:

1. Film Cerita Panjang Terpilih: Yuni

2. Penyutradaraan Terpilih: Yuni-Kamila Andini

3. Penyutradaraan Film Panjang Karya Perdana (Piala Iqbal Rais) Terpilih: Invisible Hopes Lamtiar Simorangkir

4. Penulisan Skenario Asli Terpilih: Yuni- Kamila Andini, Prima Rusdi

5. Penulisan Skenario Adaptasi Terpilih: Losmen Bu Broto Alim Sudio

6. Tata Kamera Terpilih: Yuni Teoh Gay Hian

7. Tata Artistik Terpilih: Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas Eros Eflin

8. Tata Musik Terpilih: Losmen Bu Broto Aghi Narottama, Bemby Gusti, Tony Merle

9. Penyuntingan Gambar Terpilih: Yuni Cesa David Luckmansyah

10. Tata Suara Terpilih: Makmum 2 Chandra Pinem, Fourmix Audio Post

11. Tata Efek Khusus Terpilih: Serigala Langit Keliek Wicaksono

12. Tata Kostum Terpilih: Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas Gemailla, Gea Geriantiana

13. Tata Rias Wajah dan Rambut Terpilih: Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas- Cherry Wirawan

14. Desain Poster Terpilih: Yuni Alvin Hariz

15. Lagu Tema Terpilih: Backstage Melangkah

8 Kategori Pemeranan:

1. Aktor Utama Terpilih: Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas- Marthino Lio

2. Aktris Utama Terpilih: Yuni Arawinda Kirana

3. Aktor Pendukung Terpilih: Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas Reza Rahadian

4. Aktris Pendukung Terpilih: Losmen Bu Broto Putri Marino

5. Aktor Pendatang Baru Terpilih: Sobat Ambyar Bhisma Mulia

6. Aktris Pendatang Baru Terpilih (Piala Tuti Indra Malaon): GEEZ & ANN Hanggini

7. Aktor/ Aktris Cilik/ Remaja Terpilih: Cinta Bete Daniella Tumiwa

8. Penampilan Singkat Nan Berkesan (Piala Arifin C. Noer): Sobat Ambyar Didi Kempot

6 Kategori Non-Film Cerita Panjang Eksibisi Reguler:

1. Film Cerita Pendek Terpilih: Membicarakan Kejujuran Diana Angkasa Ramadhan

2. Film Dokumenter Pendek Terpilih: The Age of Remembrance Sazkia Noor Anggraini

3. Film Animasi Pendek Terpilih: Cipak Cipuk Andra Fembriarto

4. Film Dokumenter Panjang Terpilih: Invisible Hopes Lamtiar Simorangkir

5. Film Animasi Panjang Terpilih: Nussa The Movie Bony Wirasmono

6. Video Klip Musik Terpilih (PIALA GITAVISI): IL Sogno Isyana Sarasvati Sutradara: Gianni Fajri & Dani Huda

Topik Menarik