Persib Lepas Angan Jadi Juara Liga 1 Musim Ini? Ini Faktanya

Persib Lepas Angan Jadi Juara Liga 1 Musim Ini? Ini Faktanya

Nasional | republika | Rabu, 23 Maret 2022 - 21:35
share

BANDUNG -- Kompetisi Liga 1 2021/2022 telah masuk dalam dua pekan terakhir. Bali United pun muncul sebagai tim yang tinggal selangkah lagi meraih gelar juara.

Hal ini membuat Persib semakin kesulitan untuk meraih gelar juara dari dua laga tersisa. Persib menyisakan laga kontra Persik Kediri dan Barito Putera. Bandung24Jam merangkum fakta peluang Persib untuk melepas target juara musim ini.

1. Bali United hanya butuh satu poin lagi untuk jadi juara

Bali United kukuh berada di puncak klasemen sementara dengan jarak lima poin dari Persib Bandung. Dengan Bali United unggul head to head atas Persib, tentu hanya satu poin lagi yang bisa membawa Bali United memenangkan gelar.

Persib sendiri masih punya kesempatan untuk juara. Dengan catatan, sapu bersih dua laga tersisa dan berharap Bali United kalah di dua pertandingan terakhir mereka. Sebuah harapan yang tentu akan sulit diwujudkan dengan tim memiliki rekor 23 kali tanpa kalah ini.

2. Slot Piala AFC untuk runner-up Liga 1

Indonesia mendapatkan jatah satu slot ke Liga Champions Asia yang diberikan bagi juara Liga 1. Artinya, jatah Piala AFC yang biasanya diberikan untuk juara liga dan runner-up, kini bergeser menjadi runner-up dan juara ketiga liga.

Di atas kertas, Persib memiliki peluang besar untuk mempertahankan posisi runner-up yang sudah mereka tempati beberapa pekan ini. Dengan satu kemenangan saja, sudah tidak ada tim yang bisa menggeser Persib dari posisi runner-up liga.

3. Persib kembali bangun tim

Persib Bandung memulai kompetisi dengan tim yang mempertahankan rekor 13 kali tanpa kalah sejak awal musim. Hingga akhirnya Persib tersandung dan melepas dua strikernya, Geoffrey Castillion dan Wander Luiz.

Persib pun merekrut Bruno Cantanhede dan David Da Silva yang membuat mereka harus kembali beradaptasi lebih awal. Hal ini membuat kondisi tim tentu sempat terganggu karena Persib harus kembali membangun tim lagi.

Topik Menarik