
Khawatir Taliban, 101 Musisi Afghanistan Melarikan Diri
REPUBLIKA.CO.ID, KABUL -- Menyusul pengambilalihan negara oleh Taliban, setidaknya lebih dari 100 siswa dan guru musik telah melarikan diri dari Afghanistan. Pendiri dan kepala Institut Musik Nasional Afghanistan Ahmad Sarmast mengatakan mereka meninggalkan negara itu dalam sebuah penerbangan dari Kabul, ibu kota Afghanistan.
Ia menuturkan total 101 anggota institut musik top Afghanistan itu mendarat di Doha, Qatar, pada Ahadmalam (3/10). Mereka pergi dari tanah air mereka lantaran khawatir akan tindakan keras terhadap musik oleh para pemimpin baru negara itu.
Kelompok tersebut mencakup sekitar setengahnya dari perempuan dan anak-anak perempuan. Menurut Sarmast, mereka berencana terbang ke Portugal dengan dukungan pemerintah di sana. Sarmast sendiri saat ini tinggal di Melbourne, Australia.
Namun, Sarmast mengatakan keberhasilan operasi tersebut diragukan hingga detik-detik terakhir. Dengan bantuan dari kedutaan Qatar di Kabul, para musisi itu telah diangkut dalam kelompok-kelompok kecil ke bandara kota Kabul.
Langkah kepergian mereka itu tidak dilalui dengan mudah. Dalam rintangan pertama, gerilyawan Taliban yang berjaga di bandara Kabul mempertanyakan visa mereka. Namun, pejabat kedutaan Qatar berhasil menyelesaikan masalah tersebut.
Topik Menarik

Viral...Video 7 Orang Warga Lakukan Pena...
nasional | BuddyKu Kamis, 02 Februari 2023 - 08:16

Gugatan Nikah Beda Agama Ditolak, Kemena...
nasional | jawapos Rabu, 01 Februari 2023 - 19:10

Penampakan Sepinya Gerai Transmart Milik...
nasional | BuddyKu Rabu, 01 Februari 2023 - 17:40

Israel Akan Lindungi Langit Kiev dengan ...
nasional | BuddyKu Kamis, 02 Februari 2023 - 06:16

Penyebab Marselino Ferdinan Disebut Tola...
nasional | BuddyKu Rabu, 01 Februari 2023 - 17:30
Heboh Transmart Milik CT Sepi dan Tutup,...
nasional | BuddyKu Rabu, 01 Februari 2023 - 18:00

Cemburu Lihat Istri Disetubuhi Selingkuh...
nasional | BuddyKu Kamis, 02 Februari 2023 - 03:50
