Miris, Pagar Stadion Patriot Rusak usai Pertandingan Persija vs Persib
BEKASI, iNews.id - Pagar tribun Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, rusak pasca-pertandingan Persija vs Persib pada Minggu (16/2/2025). Kini, Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Stadion Patriot harus memperbaiki kerusakan tersebut.
"Pagar yang copot dari gate 11, 10, 9, 7, ada di selatan ya. Ya sekitar ada lima titik ya, lima spot yang perlu kita perbaiki," kata Kepala UPTD Stadion Patriot Umar Setiono saat dikonfirmasi, Senin (17/2/2025).
Selain itu, beberapa kursi Stadion Patriot juga hilang usai pertandingan panas tersebut.
"Karena dilempar kan itu, ada yang pecah. Yang pecah nanti sedang kita menyebar untuk menyisir ya," tambahnya.
Sementara itu, seluruh biaya kerusakan yang ditimbulkan saat laga itu sepenuhnya ditanggung oleh panitia penyelenggara dari Persija Jakarta.
"Karena ini Persija ya, karena prinsipnya sesuai dengan rekomendasi ya, beliau akan mengganti kerusakan," kata Umar.
Sebelumnya, kericuhan terjadi saat dan usai laga Persija vs Persib di Stadion Patriot Candrabhaga. Sebanyak 37 orang luka-luka akibat insiden tersebut.
Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota Kompol Binsar Hatorangan mengatakan, sebanyak 22 korban luka diduga suporter Persib, Bobotoh. Sementara 15 lainnya merupakan suporter Persija, Jakmania.
"Kita amankan korban 22 orang diduga suporter Persib dan 15 orang suporter Persija yang dikira suporter Persib," ujar Binsar saat dihubungi.