
Temen Kondangan Tayang 30 Januari, Samuel Rizal dan Sahira Anjani Cerita Keseruan saat Syuting
JAKARTA, iNews.id MNC Pictures kembali mempersembahkan film baru berjudul Temen Kondangan. Film yang dibintangi oleh deretan aktris dan aktor ternama ini tayang di bioskop pada 30 Januari 2020.
Mereka di antaranya Samuel Rizal, Sahira Anjani, Prisia Nasution, Olivia Jensen, Kevin Julio, Reza Nangin, Gading Marten, dan lainnya. Ini merupakan film drama komedi yang berangkat dari ide sederhana tentang dilemma untuk datang ke pernikahan mantan.
"Ini film setingannya seputar kondangan aja. Nanti pas di acara kondangannya itu, ada sesuatu yang terjadi yang menggemparkan," ucap Samuel Rizal saat menjadi bintang tamu iNews.id Film bersama Sahira Anjani di Studio 2, iNews Center, Jakarta, Selasa (21/1/2020).
Selama proses syuting film Temen Kondangan, Samuel dan Sahira mengaku senang. Pasalnya, lawan main mereka di film ini adalah teman-teman lama, sehingga bisa berbaur dengan cepat. Alasan ini pula yang menyebabkan Samuel dan Sahira ingin ikut menjadi bagian dari film Temen Kondangan ini.
"Yang paling seru saat proses syuting itu, ya pas nunggunya sih. Pas nunggu kita semua ribut. Main bareng juga, sampai aktor yang sudah pada tua pun ikutan. Syuting kan sebulan tuh, nah selama sebulan itu juga kita bareng," tutur Sahira Anjani.
Baca Juga :
Syuting Film Temen Kondangan, Kulit Samuel Rizal Terbakar
Dengan dirilisnya teaser dari film Temen Kondangan, banyak netizen yang penasaran dengan akting para idola meraka. Mereka juga bersemangat untuk melihat akting Samuel lagi di film.
Nah, penasaran seperti apa keseruan dari Temen Kondangan ini? Yuk, jangan lupa tonton film ini di bioskop seluruh Indonesia mulai 30 Januari 2020.
Topik Menarik

Blak-blakan Harta Gana-gini, Dewi Perssi...
seleb | genpi.co Rabu, 29 Juni 2022 - 13:30

Pamer Foto Seksi di Pantai Meksiko, Asha...
seleb | Buka Mata News Rabu, 29 Juni 2022 - 17:27

Jadi Cover Majalah Luar Negeri, Agnez Mo...
seleb | Buka Mata News Kamis, 30 Juni 2022 - 05:52

Gaya Anastasya Khosasih Pakai Crop Top T...
berita utama | Okezone Kamis, 30 Juni 2022 - 02:10

Kemuliaan Puasa Dzulhijjah, Ini Amalan y...
seleb | KuyouID Rabu, 29 Juni 2022 - 19:00

Tangis Pilu Ibunda Adam Deni Seusai Sang...
seleb | genpi.co Rabu, 29 Juni 2022 - 12:20

Beber Masalah Putri Delina, Nathalie Hol...
seleb | genpi.co Rabu, 29 Juni 2022 - 13:20
