Trump Dukung Venezuela Tetap Gabung OPEC
IDXChannel - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan akan lebih baik bagi Venezuela untuk tetap berada di Organisasi Negara-Negara Pengekspor Minyak (OPEC).
“Yah, saya pikir itu lebih baik bagi mereka jika mereka melakukannya,” kata Trump dalam sebuah wawancara, dilansir dari Reuters pada Jumat (16/1/2026).
“Saya tidak tahu apakah itu lebih baik bagi kita, tetapi mereka adalah anggota OPEC, dan kita belum membahas hal ini dengan mereka,” ujar Trump.
Venezuela, anggota pendiri kartel minyak tersebut, memiliki cadangan minyak mentah terbesar di dunia tetapi mengalami penurunan produksi dalam beberapa tahun terakhir di tengah gejolak ekonomi dan sanksi.
Trump berupaya untuk mengambil alih kendali atas pasokan minyak negara Amerika Latin itu setelah AS menggulingkan Presiden Venezuela Nicolas Maduro dalam operasi militer awal bulan ini.
Pengendalian AS atas industri minyak Venezuela dapat membuat Caracas berselisih dengan anggota OPEC lainnya. OPEC adalah kelompok negara penghasil minyak yang bekerja sama dalam kebijakan pasokan untuk menstabilkan pasar minyak — memangkas produksi ketika harga turun dan meningkatkan produksi ketika permintaan memungkinkan.
Meskipun para anggota membuat keputusan secara kolektif, Arab Saudi, pengekspor minyak terbesar di dunia, secara luas dianggap sebagai pemimpin de facto kelompok produsen tersebut karena kapasitas produksinya yang dominan dan kemampuannya untuk menaikkan atau mengurangi pasokan.
Ketika ditanya apakah Venezuela akan mematuhi batasan produksi OPEC jika berada di bawah pengaruh AS, Trump mengatakan pertanyaan itu terlalu dini dan di luar wewenangnya.
“Saya tidak perlu khawatir tentang itu sekarang, karena, Anda tahu, saya tidak ada hubungannya dengan OPEC,” katanya. (Wahyu Dwi Anggoro)






