Demo Antipemerintah di Iran Chaos, Trump Ancam akan Turun Tangan

Demo Antipemerintah di Iran Chaos, Trump Ancam akan Turun Tangan

Global | inews | Sabtu, 10 Januari 2026 - 07:40
share

JAKARTA, iNews.id - Demo antipemerintah di Iran berujung chaos. Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, bahkan menyatakan akan turun tangan menyikapi situasi tersebut.

"Sebaiknya Anda tidak mulai menembak karena kami akan mulai menembak juga," ucap Trump dikutip Reuters Sabtu (10/1/2026).

“Saya hanya berharap para pengunjuk rasa di Iran akan selamat, karena saat ini tempat tersebut sangat berbahaya,” sambung dia.

Sementara itu, pemerintah Iran memutus akses internet dan panggilan telepon internasional pada Kamis (8/1/2026) malam waktu setempat.

Tindakan itu dilakukan seiring demonstrasi yang memanas di berbagai wilayah.

Diketahui, para pengunjuk rasa turun ke jalan di berbagai kota di Iran sejak akhir Desember 2025. Mereka memprotes melonjaknya biaya hidup dan devaluasi mata uang lokal.

Sebanyak 38 orang dilaporkan meninggal dunia dalam peristiwa tersebut.

Topik Menarik