AS Tolak Permintaan Diplomat Tinggi Iran untuk Kunjungi Washington
Global | BuddyKu | Selasa, 26 September 2023 - 12:39
Amerika Serikat, pada Senin (25/9), mengatakan pihaknya telah menolak permintaan Menteri Luar Negeri Iran untuk berkunjung ke Washington pekan lalu, merujuk pada kekhawatiran mengenai rekam jejak Teheran termasuk penahanan warga AS di masa lalu.
Menteri Luar Negeri Hossein Amir-Abdollahian dilaporkan berusaha mengunjungi perwakilan konsuler Iran setelah Sidang Majelis Umum PBB di New York.






