Laporan PBB Peringatkan Bahwa Al-Qaeda, ISIS Mulai Berkembang di Afghanistan
Laporan PBB menyatakan terdapat banyak bukti yang menunjukkan bahwa Afghanistan dengan cepat berubah menjadi pusat untuk aktivitas teroris, di mana al-Qaeda dan afiliasi kelompok teror ISIS di Afghanistan dilaporkan tumbuh secara substansial, dalam jumlah dan kemampuan, tanpa kehadiran pasukan AS atau Barat di negara tersebut.
Penilaian yang mengerikan itu, yang dibagikan dalam laporan Perserikatan Bangsa-Bangsa yang dirilis baru-baru ini dan dibuat berdasarkan intelijen negara-negara anggota, menyimpulkan bahwa kelompok-kelompok teror memiliki kebebasan yang lebih besar untuk bermanuver di bawah pemerintahan Taliban dan memanfaatkan keadaan itu dengan baik.
Laporan oleh tim pemantau sanksi PBB itu memperingatkan bahwa al-Qaeda dan Taliban menjaga hubungan simbiosis, dengan al-Qaeda memandang Afghanistan yang dikelola Taliban sebagai tempat yang aman.