Bawa Anak Keluar dari Konflik, Paus Sebut Orang Tua Sebagai Pahlawan

Bawa Anak Keluar dari Konflik, Paus Sebut Orang Tua Sebagai Pahlawan

Global | koran-jakarta.com | Jum'at, 14 Januari 2022 - 15:12
share

VATIKAN - Paus Fransiskus memuji para orang tua dan menyebutnya sebagai "pahlawan" dengan melarikan diri dari konflik untuk menyelamatkan anak-anak. Ia menyoroti mereka yang ditolak di perbatasan Eropa, dalam sebuah wawancara yang diterbitkan pada Kamis (13/1).

"Saya memikirkan banyak ayah, ibu dan keluarga yang melarikan diri dari perang, ditolak di perbatasan Eropa dan tempat-tempat lain, yang mengalami situasi penderitaan dan ketidakadilan, dan tidak ada yang menganggap serius atau rela mengabaikannya," kata Paus Fransiskus kepada surat kabar Vatikan, Osservatore Romano .

"Kepada para ayah dan ibu, saya sampaikan bahwa mereka adalah pahlawan karena keberanian di dalam diri mereka yang mempertaruhkan nyawa demi cinta pada keluarga dan anak-anak," imbuh Paus.

Paus asal Argentina itu, usia 85 tahun, blak-blakan dalam seruannya untuk memberi dukungan dan pengertian bagi para migran dan pencari suaka.

Ia menambahkan bahwa dirinya merasa sangat dekat dengan penderitaan keluarga-keluarga itu, dengan para ayah dan ibu yang mengalami kesulitan tertentu, kemudian diperburuk terutama karena pandemi (virus korona). VoA/I-1

Original Source