Viral Mulan Jameela Mendadak Minta Maaf, Ada Apa?

Viral Mulan Jameela Mendadak Minta Maaf, Ada Apa?

Gaya Hidup | inews | Jum'at, 23 Januari 2026 - 08:52
share

JAKARTA, iNews.id - Artis sekaligus anggota DPR Mulan Jameela mendadak memohon maaf kepada semua orang melalui unggahan Instagram terbaru. Ada apa sebenarnya dengan istri Ahmad Dhani itu? 

Viral di media sosial postingan Mulan Jameela di Instagram. Istri Ahmad Dhani itu menuliskan keterangan foto panjang bernuansa doa dan permohonan ampun. 

Dalam unggahan tersebut, Mulan Jameela secara terbuka menyampaikan permohonan maaf kepada sesama manusia. Dia mengakui bahwa tidak ada manusia yang luput dari ujian, baik berupa kepedihan maupun kenikmatan hidup. 

Mulan juga meminta maaf apabila pernah melukai hati saudara seiman maupun sesama makhluk ciptaan Tuhan.

"Sebagai manusia, perkenankanlah kami memohon maaf apabila pernah menggores luka di hati saudara seiman dan saudara se-makhluk-Nya," tulis Mulan dalam keterangan fotonya, dikutip Jumat (23/1/2026).

Tak hanya itu, Mulan Jameela juga banyak menuliskan doa dan pengakuan diri sebagai manusia yang penuh khilaf dan dosa. Dia memohon agar Allah memberikan ampunan, melapangkan setiap ujian yang dihadapi, serta menjadikannya pribadi yang lebih baik di mata Tuhan.

Unggahan tersebut semakin menyentuh perhatian publik karena Mulan secara jujur menyebut dirinya jauh dari kata sempurna. Dia bahkan membandingkan dirinya dengan sosok perempuan solehah yang dijamin surga, seraya mengakui keterbatasan ilmu dan iman yang dia miliki.

"Ya Allah, hamba tau hamba bukan Siti Asiyah yang mulia dan suci yang Engkau jamin syurga untuknya, namun apabila diperkenankan oleh-Mu, bangunkanlah rumah untuk kami di Surga Firdaus bersama Rasulullah SAW, orang tua kami, dan orang-orang yang kami cintai," ungkap Mulan. 

Doa untuk keluarga dan anak-anak juga menjadi bagian penting dari unggahan itu. Mulan memohon perlindungan dan keselamatan bagi anak-anaknya, baik saat berada dalam pengawasannya maupun di luar jangkauannya. Dia menegaskan kepasrahan penuh atas segala ketentuan terbaik dari Tuhan, baik untuk urusan dunia maupun akhirat.

"Jauhkanlah kami dari siksa api neraka, walau kami tahu kami berlumur dosa, namun kami tak mampu sedikit pun mendekatinya. Hanya kepada-Mu lah kami meminta pertolongan, karena Engkau Maha Pengampun, Maha Pengasih, Maha Penyayang, dan Maha mengabulkan permintaan hamba-Nya," doa Mulan Jameela.

Tidak diketahui pasti apa alasan Mulan Jameela menuangkan isi hati dan doa tersebut di postingan Instagram terbaru. Namun yang pasti, banyak netizen ikut mengamini semua doa baik tersebut. 

Topik Menarik