Andien Aisyah Nyaris Lompat di Jalan Tol Saat Alami Hubungan Toxic Mirip Aurelie Moeremans
JAKARTA - Andien Aisyah mengaku memiliki pengalaman seperti Aurelie Moeremans. Pengalaman Aurelie yakni grooming yang diungkapkan dalam buku Broken Strings.
"Membaca memoirnya Aurelie, ngingetin terhadap kekerasan dalam hubungan yang pernah gue alami. Berkali-kali. Dulu gue dibuat percaya bahwa orang dari latar belakang keluarga yang “carut marut” seperti gue, nggak pantes dan nggak seharusnya dapet pasangan yang baik2, " tulis Andien pada Senin (12/1/2026).
Saat membalas komentar warganet, Andien juga menjelaskan detail kekerasan yang dialaminya dulu. Dia mengaku dipukul, ditendang dan membuatnya hampir nekat melompat dari mobil yang saat itu berada di jalan tol.
Kala itu Andien berpikir lebih baik terjatuh di jalan tol, daripada harus ikut ke rumah mantan kekasihnya dan tak tahu apa yang akan terjadi sesampianya di sana. Kesamaan pengalaman pahit yang dialami Andien membuatnya tak habis pikir pada para pelaku kekerasan.
"Sama bangetttt.. Habis dipukul, ditendang, sampe aku buka pintu di jalan tol, sepatu udah jatoh sebelah. Aku pikir waktu itu mendingan aku jatuh guling-guling di jalan tol ketimbang aku ikut dia sampai rumahnya dan belum tau nasibku bakalan gimana," tulisnya.
Bahkan Andien penasaran dengan pola asuh yang diberikan para orangtua pelaku sehingga bisa membuat anak mereka memiliki karakter manipulatif dan NPD seperti itu.
Meski demikian, Andien merasa bersyukur bisa lepas dari hubungan toxic tersebut dan kini memiliki hidup yang bahagia.
Menurutnya, cinta yang hari ini didapatkannya adalah berkah dari banyak luka yang dulu ia alami. Ia pun berharap bagi para korban yang memiliki pengalaman serupa, dapat pulih dan memiliki akhir yang baik.
Buku digital berjudul Broken Strings yang ditulis Aurelie Moeremans tak hanya mendapat reaksi dari warganet. Sederet publik figur juga turut membaca dan memberikan reaksinya terhadap buku yang mengisahkan masa lalu pilu dari Aurelie.
Setelah Hesti Purwadinata yang bereaksi, kini musisi Andien Aisyah juga turut berkomentar. Penyanyi 'Mentari' tersebut ternyata memiliki pengalaman serupa dengan Aurelie.
Ungkap Perkembangan Kanker yang Dideritanya, Raja Charles III Ingatkan Pentingnya Deteksi Dini
Dalam cuitannya di X @andienaisyah, ia mengaku merasa relate dengan kisah Aurelie karena pernah berada dalam sebuah hubungan asmara yang toxic. Di mana hubungan itu membuat Andien merasa bahwa latar belakang keluarganya yang tidak harmonis, membuatnya tak layak mendapatkan pasangan yang baik.










