Bestie, Cuaca Sedang Tak Menentu dan Bisa Bikin Sakit Tenggorokan, yuk Atasi dengan Ini!

Bestie, Cuaca Sedang Tak Menentu dan Bisa Bikin Sakit Tenggorokan, yuk Atasi dengan Ini!

Gaya Hidup | BuddyKu | Selasa, 22 November 2022 - 15:15
share

JAKARTA, NETRALNEWS.COM - Rasa sakit di tenggorokan membuat seseorang sulit menelan makanan ataupun minuman dan membuat kita tidak nyaman. Seperti namanya, radang tenggorokan adalah suatu kondisi ketika tenggorokan menjadi meradang karena infeksi.

Dalam istilah medis, penyakit ini disebut faringitis , yang berarti radang pada faring atau tenggorokan bagian belakang. Apakah kalian sekarang merasakan sakit pada tenggorokan? Simak beberapa cara mengatasinya!

Istirahat Yang Cukup

Istirahat adalah cara mudah untuk mengobati sakit tenggorokan. Karena dengan istirahat yang cukup akan membantu memulihkan peradangan atau infeksi pada tenggorokan anda.

Selain itu, Anda juga akan memberikan waktu bagi tubuh Anda untuk membentuk sistem imun yang lebih baik sehingga lebih cepat pulih.

Anda perlu menjaga tenggorokan agar tidak kering, triknya adalah dengan minum air putih. Hal ini dikarenakan tenggorokan yang kering akan terasa tidak nyaman dan mengganggu aktivitas.

Jika memungkinkan minumlah air hangat karena air hangat akan membantu membersihkan selaput lendir, sehingga sirkulasi lancar. Dengan sirkulasi yang lancar, infeksi sekunder seperti sinus dapat diantisipasi.

Topik Menarik