Ramah Lingkungan & Aman untuk Area Kewanitaan, Ini 5 Rekomendasi Pembalut Organik yang Bisa Kamu Coba!
Jika diperhatikan, perawatan kulit hingga personal care yang berbahan organik semakin banyak hadir di pasaran. Pilihannya pun semakin lengkap, kamu bisa menemukan pembalut organik dengan mudah di mana saja, termasuk produk lokal.
Yup , saat ini sudah banyak masyarakat yang beralih ke produk organik. Tidak hanya baik untuk lingkungan, pembalut organik biasanya dibuat tanpa bahan kimia sehingga lebih aman untuk area kewanitaan. Yuk, simak rekomendasi pembalut organik yang bisa kamu coba!
Yoona

Sumber Foto
Rekomendasi pembalut organik yang pertama langsung dari brand lokal, yakni Yoona. Organic pads dari Yoona ini memiliki lapisan atas dan inti yang terbuat dari 100% katun organik. Selain itu, desain pembalutnya juga sangat ideal sehingga anti geser dan nyaman saat digunakan.
Memiliki klaim hypoallergenic , pembalut dari Yoona disertai dengan teknologi anion strip dengan nano silver yang dapat membantu menghilangkan bakteri atau jamur penyebab iritasi maupun bau di area kewanitaan.
Dibanderol dengan harga yang terjangkau, yakni mulai dari Rp20 ribuan saja. Oh iya, Yoona juga memiliki beberapa varian produk sesuai kebutuhan, mulai dari day pads, night pads, maupun pantyliners.
Nona Woman

Sumber Foto
Diinisiasi oleh dua orang sahabat yang ingin menepis stigma negatif tentang menstruasi, Nona Woman hadir dengan pembalut organik yang nyaman dan membuat para perempuan tetap percaya diri. Tersedia beberapa varian pembalut organik, mulai dari Organic Regular Pads, Organic Long Pads, Organic Overnight Pads, hingga Organic Pantyliners.
Setiap varian terbuat dari kapas organic AS, tanpa penggunaan pewarna, klorin , wewangian sintetis hingga paraben maupun PEG. Nah, untuk harganya sendiri dibanderol mulai dari Rp30 ribuan saja.
--------------------------------------- SPLIT PAGE ---------------------------------------
Uma Woman

Sumber Foto
Menghadirkan pembalut yang aman dan nyaman, produk dari Uma Woman terbuat dari kapas organik yang tersertifikasi oleh Global Organic Textile Standard. Selain itu, lembar belakang dan pembungkusnya juga dibuat dengan bioplastik nabati serta inti penyerap asal Jepang.
Tak sampai di situ saja, kemasan boksnya pun ramah lingkungan sebab menggunakan kotak daur ulang. Sebagai produk yang dibuat dengan bahan-bahan yang organik, pembalut Uma diklaim bebas dari kandungan yang berpotensi mengiritasi kulit seperti klorin , pewangi, dye , hingga pestisida. Harganya pun masih ramah di kantong, lho, yakni sekitar Rp30 ribuan saja untuk masing-masing variannya.
Sundrop Wellness

Sumber Foto
Sundrop Wellness merupakan merek pembalut organik lokal yang menyediakan dua varian pembalut. Ada Light Flow Pads untuk digunakan saat flow darah sedang hingga sedikit dan Heavy Flow Pads yang bisa kamu digunakan saat flow darah menstruasi sedang banyak atau pada malam hari. Meski pembalutnya tipis, namun pembalut ini punya lapisan yang lembut dan punya daya serap yang baik untuk mencegah bocor.
Selain memiliki sertifikat dari GOTS, FDA hingga BPI, brand ini juga memiliki klaim cruelty-free dan bebas dari kandungan berbahaya seperti pemutih dan pewangi. Kedua pembalut organik dari Sundrop Wellness dibanderol dengan harga Rp50 ribuan saja, Bestie.
Natracare

Sumber Foto
Dipercaya sebagai merek pembalut organik sejak tahun 1989, brand personal care asal Inggris ini kini sudah hadir di Indonesia. Punya beragam varian produk, mulai dari pembalut reguler, tampon hingga pembalut pasca melahirkan, kamu bisa memilih ukuran dan jenisnya berdasarkan kebutuhanmu.
Semua produk dari Natracare 100% berbahan organik sehingga ramah untuk lingkungan dan juga area kewanitaan. Kamu yang punya kulit sensitif juga bisa menggunakannya, lho. Produk pembalut organik yang bebas dari kandungan pemutih klorin dan plastik rayon ini bisa kamu dapatkan mulai dari Rp80 ribuan.










