Tanam 5.000 Mangrove di Lima Wilayah, CGS-CIMB: Ayo Buat Satu Bumi Ini Lebih Hijau!

Tanam 5.000 Mangrove di Lima Wilayah, CGS-CIMB: Ayo Buat Satu Bumi Ini Lebih Hijau!

Gaya Hidup | netralnews.com | Sabtu, 24 September 2022 - 19:36
share

JAKARTA, NETRALNEWS.COM - Perusahaan CGS-CIMB Sekuritas Indonesia bekerjasama dengan dengan NonGovernmental Organization (NGO) Seasoldier menggelar \'Mangrove Project - Untuk SATU Bumi\' dengan menanam 5.000 bibit mangrove. Program ini mendapat dukungan penuh dari Bursa Efek Indonesia (BEI).

Kegiatan penanaman ribuan bibit mangrove itu dilakukan secara serentak di lima wilayah di Indonesia, yakni Jakarta (Taman Wisata Alam Mangrove), Tangerang (Tanjung Pasir, Teluk Naga), Surabaya (Mangrove Conservation Center Wonorejo), Bali (Akame), dan Kalimantan Barat (Mempawah).

Penyerahan bibit dan penanaman 5.000 mangrove dilakukan secara simbolik di Taman Wisata Alam (TWA) Mangrove Jakarta Utara pada Sabtu (24/9/2022) pagi.

Acara tersebut dihadiri oleh Presiden Direktur CGS-CIMB Sekuritas Indonesia Lim Kim Siah, Direktur CGS-CIMB Sekuritas Indonesia Sugiharto Widjaja, Direktur Keuangan & SDM PT Bursa Efek Indonesia Risa E. Rustam, dan CO Founder & COO Seasoldier Dinni Septianingrum.

Dalam kegiatan itu, jajaran manajemen dan ratusan karyawan CGS-CIMB Sekuritas Indonesia terjun langsung menanam mangrove di TWA Mangrove Jakarta Utara.

"Terima kasih semua atas partisipasi dan dukungannya sehingga kita bisa melaksanakan program hari ini dengan menanam 5.000 mangrove di lima lokasi berbeda pada saat yang bersamaan," kata Sugiharto Widjaja dalam sambutannya.

Lewat program Mangrove Project - Untuk SATU Bumi, Sugiharto mengajak semua pihak untuk peduli pada lingkungan dan menjaga serta merawat bumi ini melalui aksi nyata seperti menanam mangrove.

"Mari kita wujudkan langkah pertama. Walaupun kecil, tetapi saya ingin agar ini menjadi langkah perubahan dari mindset dan gaya hidup kita, bagaimana kita berperan serta di keseharian kita menjaga supaya bumi tetap hijau dan semakin hijau."

"Inilah upaya kita untuk menjaga lingkungan. Karena no planet B, ini bumi kita satu-satunya, warisan untuk anak cucu kita generasi selanjutnya, karena itu kita harus berperan serta (dalam menjaga bumi ini)," ujarnya.

Hal senada dilontarkan Dinni Septianingrum. Ia mengingatkan tentang pentingnya menanam dan melestarikan alam demi kelangsungan hidup dimasa yang akan datang.

"Mudah-mudahan apa yang kita tanam hari ini kita tidak pernah melihat seberapa banyak jumlahnya, tetapi yang terpenting adalah niat kita hari ini untuk menanam demi masa depan kita untuk satu bumi," ucap Dinni.

Sementara itu, Risa E. Rustam menjelaskan bahwa mangrove adalah salah satu solusi dalam penanganan perubahan iklim.

"Dengan lebih dari 60 spesies mangrove yang ada telah terbukti mampu menyerap karbon, memperkuat pesisir dan abrasi, serta menjadi tempat bagi berbagai ekosistem laut untuk hidup," ungkapnya.

Oleh karena itu, Risa memberikan apresiasi kepada CGS-CIMB Sekuritas Indonesia yang telah membuat progam Mangrove Project - Untuk SATU Bumi sebagai bentuk kepedulian terhadap pelestarian lingkungan.

"Mewakili Bursa Efek Indonesia kami menyampaikan apresiasi yang sebesar- besarnya kepada CGS-CIMB Sekuritas Indonesia atas kepedulian dan partisipasinya bagi pelestarian lingkungan kita melalui cara penanaman mangrove hari ini," tuturnya.

Risa pun berharap semua sektor bisnis dapat berpartisipasi dalam kegiatan pelestarian lingkungan seperti penanaman mangrove yang dilakukan CGS-CIMB Sekuritas Indonesia.

"Harapan kami kegiatan CSR penanaman mangrove ini dapat menjadi sebuah langkah konkret demi bumi tercinta, sekaligus sebagai ajakan bagi semua sektor bisnis untuk dapat berpartisipasi sehingga mengakselerasi tercapainya Net Zero Emission tahun 2050," jelasnya.

Sebagai informasi, dalam program Mangrove Project - Untuk SATU Bumi, ada lima kegiatan utama yang dilakukan CGS-CIMB Indonesia NGO Seasoldier, yaitu pembibitan mangrove, penanaman bibit mangrove, pembuatan bronjong, pembersihan area hutan mangrove, dan eksplorasi hutan mangrove.

Pada tahun 2022 ini, CGS-CIMB Sekuritas Indonesia telah menerapkan berbagai prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG) pada berbagai aktivitas.

Salah satu Sustainable Development Goals (SDGs) ke-13 yang menjadi fokus utama CGS-CIMB Sekuritas Indonesia, yaitu Penanganan Perubahan Iklim.

Untuk mencapai target SDGs ke-13 tersebut, CGS-CIMB Sekuritas Indonesia melakukan aksi nyata penanaman 5.000 bibit mangrove melalui program Mangrove Project - Untuk SATU Bumi.

Kegiatan ini bertujuan untuk menyerap gas-gas rumah kaca (CO2 dan CH4) menjadi biofilter pencemaran air, menjaga kualitas air dan udara, dan melindungi pesisir pantai mangrove.

"Hal tersebut dapat dilakukan dengan lebih menjaga lingkungan dan berkontribusi dengan cara berinvestasi di perusahaan yang telah menerapkan prinsip ESG. Ayo bersama-sama membuat satu bumi ini lebih hijau!" demikian disampaikan Presiden Direktur CGS-CIMB Sekuritas Indonesia Lim Kim Siah.

Topik Menarik