Rutin Lakukan Medical Check Up Jadi Bagian Self Love, Begini Penjelasannya

Rutin Lakukan Medical Check Up Jadi Bagian Self Love, Begini Penjelasannya

Gaya Hidup | BuddyKu | Selasa, 28 Juni 2022 - 21:55
share

JAKARTA, celebrities.id - Bentuk cinta pada diri sendiri bisa dilakukan dengan berbagai cara. Salah satunya dengan rutin melakukan tes laboratorium atau medical check up. Hal itu yang dilakukan oleh Influencer Michelle Hendra alias @michimomo.

Michimomo ternyata menjadikan tes laboratorium sebagai self love yang rutin dilakukan. Menurutnya, dengan tahu bagaimana kondisi tubuh sendiri, itu sama saja dengan bentuk self love.

"Kan dengan rutin melakukan tes laboratorium, kita jadi tahu seperti apa tubuh kita. Jadi, self love enggak hanya merawat kecantikan kulit dan wajah, tapi sadar seperti apa kondisi kesehatan tubuh," tutur Michimomo di acara Media Gathering Prodia 2022, Selasa (28/6/2022).

Michimomo sendiri melakukan tes laboratorium secara rutin tiga bulan sekali. Itu menurutnya durasi yang paling ideal menurut kondisi kesehatannya dan tentu sesuai rekomendasi dokter pribadinya. Sadar akan kondisi kesehatannya serta tahu bagaimana lifestyle hidupnya, itu yang membuat Michimomo mau melakukan tes laboratorium.

Lagipula, sambungnya, saat ini tes laboratorium untuk pemeriksaan dasar dengan sampel darah misalnya, itu sudah bisa dilakukan di rumah. Artinya, mau tes laboratorium enggak harus ke fasilitas kesehatan lagi.

"Sekarang, masyarakat di kota besar sudah dimudahkan sekali dengan adanya layanan Home Service yang mana tes laboratorium bisa dikerjakan di rumah," tuturnya.

Lebih lanjut, Direktur Business and Marketing PT Prodia Widyahusada Tbk Indriyanti Rafi Sukmawati menjelaskan bahwa sebetulnya kalau mau rutin melakukan medical check up itu dilakukan per enam bulan atau setahun sekali.

"Kalau berdasar timeline biasanya, medical check up itu dikerjakan enam bulan sampai satu tahun sekali. Itupun harus sesuai dengan rekomendasi dokter, ya," ujarnya.

Namun, mungkin pada beberapa kasus khusus, diperlukan tes lebih sering sesuai dengan kondisi kesehatannya.

"Mengetahui kesehatan tubuh akan jauh lebih penting daripada mengobati. Karena itu, jangan tunda untuk tes laboratorium sebelum akhirnya malah mengidap penyakit tertentu karena telat dicegah. Kami pun percaya bahwa dengan menjadikan medical checkup sebagai bagian dari lifestyle, itu akan membuat masyarakat semakin aware dengan tubuh dan kesehatannya," ujar Indri.

Topik Menarik