Ridwan Kamil Protes Gegara Tak Dapat Ucapan Selamat Hari Ayah, Atalia Praratya: Kan Manggilnya Papap Bukan Ayah
JAKARTA, celebrities.id - Atalia Praratya mengaku bahwa dirinya mendapat protes dari sang suami, Ridwan Kamil. Hal ini lantaran, Atalia tak memberi ucapan hari ayah yang jatuh pada tanggal 19 Juni 2022.
Hal tersebut diungkapkan oleh Atalia Praratya di akun Instagram pribadinya sambil memamerkan potret masa muda Ridwan Kamil beserta kedua anaknya Eril dan Zara. Atalia kemudian memberikan tanggapannya.
"Diprotes sama Kang Emil ga ngucapin hari ayah," tulis Atalia, Minggu (19/6/2022).
Karena diprotes, Atalia pun langsung meminta maaf pada Ridwan Kamil. Tapi setelah meminta maaf, Atalia menjelaskan dengan jawaban yang kocak mengapa ia tak mengucapkan selamat hari ayah.
"Ya maaapp. Kan manggilnya Papap bukan ayah," tulis Atalia.
Kemudian, Atalia pun mengucapkan selamat hari ayah pada semuanya.
"Selamat hari ayah sedunia buat ayah-ayah terkeren sejagad raya," tulis Atalia.
Unggahan Atalia Praratya itu langsung dibanjiri berbagai tanggapan dari netizen. Tidak sedikit dari mereka yang terhibur dengan kata-kata Atalia.
"Bu cinta sejodoh semati sama pak ridwan," tulis @yil**.
"Iya ya bu cinta, kalo ujug-ujug ngucapin tar diprotes lagi "ayah yang mana". Sehat selalu bu cinta dan keluarga, panutan kita semua," tulis @sun**.
"Senyuman bahagia nan tulus," tulis @rah**.








