Doa agar Tidak Mudah Digoda Setan, Lengkap dengan Bahasa Arab dan Artinya

Doa agar Tidak Mudah Digoda Setan, Lengkap dengan Bahasa Arab dan Artinya

Gaya Hidup | BuddyKu | Jum'at, 3 Juni 2022 - 00:09
share

JAKARTA, celebrities.id - Gangguan setan terhadap manusia adalah keniscayaan dan akan selalu ada hingga hari kiamat tiba.

Rayuan atau godaan setan dapat membuat orang terlena. Untuk mencegah dan melawannya, sebagai umat Islam tentunya harus senantiasa berlindung serta berdoa kepada Allah SWT.

Wakil Ketua Majelis Dakwah dan Pendidikan Islam (Madani), Ustadz Ainul Yaqin mengatakan, segala sesuatu termasuk godaan setan, yaitu dengan cara berdoa kepada Allah.

"Sesungguhnya apapun mudharat, penyakit, gangguan lahir batin dapat disembuhkan dengan kehendak Allah SWT," katanya, belum lama ini.

Berikut ini adalah doa supaya terhindar dari godaan setan yang dapat menyesatkan manusia:

Audzu bikalimatillahit tammati min kulli syaithanin wa hammatin wa min kulli ainin lammah.

Artinya: "Aku lindungi kamu berdua dengan kalimat-kalimat Allah yang sempurna dari semua setan dan binatang buas, serta dari pandangan mata yang membawa keburukan" (HR. Bukhori).

Selain memanjatkan doa tersebut juga bisa membaca muawwidzatain, yakni terdiri dari surah dalam Alquran sperti Al Ikhlas, An Nas dan Al Falaq. Ketiganya merupakan surah yang memiliki kedudukan tertinggi dibandikan surah-surah lainnya.

Lafadz muawwidzatain yaitu:



Artinya: "Sesungguhnya Rasulullah SAW meniupkan kepada dirinya (bacaan) muawwidzatain (yaitu surat Al-Falaq dan An-Naas) ketika sakit yang menyebabkan beliau meninggal dunia. Ketika beliau sudah lemah, maka saya meniupkan (bacaan) muawwidzatain untuknya dan saya mengusap dengan menggunakan tangan beliau, karena mengharapkan berkahnya." (HR. Bukhari).

Topik Menarik