Tanda Kekurangan Vitamin D, Kamu Sering Nggak Sadar?

Tanda Kekurangan Vitamin D, Kamu Sering Nggak Sadar?

Gaya Hidup | genpi.co | Selasa, 31 Mei 2022 - 18:00
share

GenPI.co Sultra - Banyak orang yang sering tidak sadar memiliki tanda kekurangan vitamin D.

Berdasarkan Jurnal Kedokteran pada 2020, satu dari dua orang di Indonesia mengalami defisiensi vitamin D.

Jumlah orang yang mengetahui dirinya kekurangan vitamin D hanya 14 persen.

Salah satu penyebabnya ialah tanda kekurangan vitamin D ialah gejalanya yang terkadang sulit disadari.

Beberapa gejala kekurangan vitamin D ialah mudah lelah, mudah sakit, dan penyembuhan luka yang lebih lama, kata Health Practitioner Klikdokter dr. Devia Irine Putri, Selasa (30/5).

Dia menjelaskan gejala lain kekurangan vitamin D ialah perubahan suasana hati.

Selain itu, orang yang mengalami kekurangan vitamin D juga akan cenderung murung dan sedih.

Tanda lain kekurangan vitamin D ialah seseorang menjadi cemas berlebih dan rambut rontok.

Selain itu, juga mudah mengalami patah tulang meski tidak cedera berat, nyeri tulang, dan kram otot, kata Devia.

Di sisi lain, penyebab kekurangan vitamin D antara lain kurangnya jumlah paparan sinar matahari dan asupan yang rendah. ( ant )

Simak video berikut ini:

Topik Menarik