Jika Tak Ditutup Mulutnya, Benarkah Kekuatan Black Bolt Bisa Mengalahkan Scarlet Witch?

Jika Tak Ditutup Mulutnya, Benarkah Kekuatan Black Bolt Bisa Mengalahkan Scarlet Witch?

Gaya Hidup | BuddyKu | Jum'at, 20 Mei 2022 - 16:39
share

Salah satu adegan lucu dan menarik dari film \' Doctor Strange in Multiverse of Madness\' ialah Wanda Maximoff yang dengan mudah mengalahkan anggota Illuminati di markas besarnya.

Black Bolt yang disebut-sebut sangatlah kuat dan mampu menghabisi musuh hanya dengan kekuatan suaranya, seolah dibikin bungkam dengan aksi Scarlet Witch .

Belum sempat mengeluarkan kekuatannya, Wanda langsung melumpuhkan sang pahlawan Illuminati tersebut dengan menghilangkan mulut Black Bolt. Seolah hilang kendali, Black Bolt pun seketika tewas lantaran gelombang pita suaranya seakan pecah di dalam akibat tidak adanya ruang untuk bernapas.

Namun, jika dari alam yang sama apakah kekuatan Black Bolt ini sungguh mampu melumpuhkan Wanda si Scarlet Witch?

Dikutip dari Screenrant , Black Bolt memiliki kekuatan yang unik dan jauh lebih kuat daripada Inhumans lainnya. Pita suara Black Bolt mampu memusnahkan seseorang yang terkena gelombang tersebut.

Bahkan di dalam komik Marvel, napas Black Bolt saja mampu merusak sesuatu yang ada di sekitarnya. Untuk itulah mengapa sosok superhero ini lebih banyak memilih diam lantaran untuk mengendalikan kekuatannya tersebut.

Akan tetapi kekuatan Wanda juga tidak bisa diremehkan, sebab penyihir yang satu ini juga memiliki kekuatan yang sangat kuat dibandingkan penyihir yang pernah ada di MCU.

Bagi kamu yang mengikuti serial WandaVision, kamu bakal diperlihatkan bagaimana sosok Scarlet Witch mampu mengalahkan Agatha Harkness yang merupakan kawanan penyihir yang ingin ilmu sihir hitam untuk memperkuat dirinya.

Ditambah lagi, dengan adanya ilmu Darkhold menjadikan Wanda sangat tak terkendali, bahkan sekelas Doctor Strange pun tak mampu untuk mengalahkan si penyihir yang satu ini.

Selain dua fakta ini, Wanda juga ditampilkan dalam fase 3 yakni Avengers: Endgame hampir membunuh Thanos yang dipercaya memiliki kekuatan tak terkendali. Namun, lantaran kekurangan pasukan membuat Wanda akhirnya belum berhasil membunuh sosok yang merenggut kebahagiannya sejak \'Avengers: Age of Ultron\' hingga \'Avengers: infinity War\'.

Artikel Menarik Lainnya:

Topik Menarik