Untung Banyak! Pria di Sleman Ini Sukses Budi Daya Ayam Pheasant

Untung Banyak! Pria di Sleman Ini Sukses Budi Daya Ayam Pheasant

Gaya Hidup | genpi.co | Rabu, 18 Mei 2022 - 11:00
share

GenPI.co Jogja - Fajar Rohmad, pria asal daerah Sleman Utara, Kabupaten Sleman yang sukses budi daya ayam pheasant.

Dia mengawali usahanya sekitar 2010 silam dengan memelihara jenis golden pheasant yang harganya saat itu untuk bibit sekitar Rp5 juta.

Saya memilih spesies pheasant karena mencari sesuatu yang berbeda untuk mendapatkan peluang yang lebih baik, katanya dikutip dari Youtube DNTrust, Rabu (18/5).

Fajar mengungkapkan ayam pheasant ini memiliki banyak keunikan dibandingkan jenis ayam lainnya. Seperti dari segi warnanya.

Kemudian dari sisi tingkah lakunya juga sesuai karakter. Setiap jenis pheasant pun memiliki karakter yang berbeda-beda.

Tingkah mereka unik. Apalagi ketika merayu pasangan, akan menari-nari. Itu tidak ditemukan di jenis ayam lainnya, tuturnya.

Keunggulan lainnya juga dari sisi nilai ekonomisnya, yang terbilang cukup tinggi dan potensinya sangat besar.

Fajar mengatakan untuk budi daya ayam pheasant ini juga mempunyai kesulitan tersendiri. Mereka tidak bisa instan seperti ayam kampung atau ayam Bangkok yang bisa bertelur 2 bulan sekali.

Ayam pheasant cuma satu tahun sekali saja bertelur, ujarnya.

Fajar mengatakan untuk cara budi daya ayam pheasant ini yang perlu diperhatikan terutama mengenai kandangnya yang dibuat mirip dengan habitat.

Lalu pakan yang memenuhi kebutuhan nutrisi, kebersihan kandang, hingga pemilihan bibit yang baik.

Ada 11 jenis pheasant yang saya budi daya. Target ke depan, saya masih ingin mendatangkan jenis yang belum ada di Indonesia, ucapnya. (*)

Simak video menarik berikut:

Topik Menarik