Intip Kekayaan Anthony Ginting, Pebulutangkis Tunggal Indonesia yang Dikenal Tajir Melintir

Intip Kekayaan Anthony Ginting, Pebulutangkis Tunggal Indonesia yang Dikenal Tajir Melintir

Gaya Hidup | BuddyKu | Selasa, 17 Mei 2022 - 13:30
share

IDXChannel - Kekayaan Anthony Ginting tidak hanya bersumber dari prestasinya di bulu tangkis.

Bahkan banyak yang mengatakan kekayaan Anthony Ginting ditaksir mencapai Rp6 miliar.

Lalu apa saja kekayaan Anthony Ginting? Simak penjelasan yang berhasil dihimpun kami dari berbagai sumber.

Prestasi Bulu Tangkis

Terlepas dari kegagalannya mempertahankan Piala Thomas bagi Indonesia.

Anthony Ginting sendiri merupakan pebulutangkis tunggal pria peringkat 5 dunia.

Ia pun banyak memiliki prestasi yang luar biasa banyaknya.

Bahkan lewat berbagai turnamen yang dilakukan Anthony Ginting sejak sekolah dasar, berbagai pundi pundi berhasil diraih oleh mantan PB SGS PLN di Bandung, Jawa Barat.

Pemain tunggal putra ini berhasil mengumpulkan pundi-pundi dolar sebanyak USD434.345 atau senilai Rp6,2 miliar, dari total seluruh hadiah yang ia terima.

Tercatat ia berhasil mengoleksi 5 koleksi medali emas yang didapatkan Ginting adalah dari Indonesia Masters 2020, China Open 2018, Indonesia Masters 2018, Korea Open 2017, Tangkas Specs Junior International Challenge 2013.

Selain medali emas, Ginting juga punya beberapa koleksi medali perak antara lain ia dapatkan di BWF World Tour Finals 2019, Hong Kong Open 2019, China Open 2019, Australian Open 2019 dan Singapore Open 2019.

Pemenang perunggu Olimpiade Tokyo 2020 ini juga sukses mendapatkan hadiah uang senilai Rp1 miliar rupiah.

Hadiah Sponsor

Kejuaran bulu tangkis yang berhasil dimenangkan tidak hanya membuat dirinya berpenghasilan.

Pria berdarah batak yang lahir di Cimahi, Jawa Barat ini juga mendapatkan beberapa penghasilan dari sejumlah sponsor.

Sebagai contoh saat dirinya mendapatkan medali perunggu, ia berhasil mendapatkan uang Rp1,5 miliar bonus dari Pemerintah.

Selain itu ia juga mendapatkan hadiah dari pengusaha besar Gilang Widya Pramana alias Juragan99 juga menjanjikan Rp100 juta atas medali perunggu yang diraih Ginting.

Selain itu ia juga mendapatkan hadiah dari Pemprov Jawa Barat dan Kemenpora atas sejumlah prestasinya.

Endorsement

Sesekali, pemilik nama lengkap Anthony Sinisuka Ginting juga kerap mempromosikan endorsement melalui akun media sosialnya.

Meski demikian, tidak diketahui berapa bayaran jasa postingannya itu.

Itulah kekayaan Anthony Ginting yang ditaksir mencapai Miliaran rupiah. Sekalipun demikian, Anthony bukanlah orang yang sombong dan kerap membeli barang mewah.

Ia pun tetap rendah diri dan menjadikan salah satu pebulutangkis kebanggaan Indonesia. Semoga informasi ini menambah wawasan Anda.

Topik Menarik