Transfer Selesai, Daftar Lengkap 8 Pemain Baru Borneo FC

Transfer Selesai, Daftar Lengkap 8 Pemain Baru Borneo FC

Gaya Hidup | genpi.co | Senin, 9 Mei 2022 - 16:00
share

GenPI.co Kaltim - Borneo FC memastikan telah mengakhiri aktivitas transfer pemain musim ini. Total ada 8 nama pemain baru yang didatangkan tim berjuluk Pesut Etam ini.

Nama terakhir yang didatangkan yakni mantan bintang Bali United, Stefano Lilipaly.

Pemain kelahiran Belanda itu dikontrak dengan durasi dua musim.

"Kedatangan Stefano Lilipaly di skuad Pesut Etam menjadi rekrutan terakhir kami di musim ini," kata Presiden Borneo FC Nabil Husein, Senin (09/05/2022).

Kehadiran Lilipaly diharapkan bisa mengangkat prestasi Borneo FC pada Liga 1 musim depan.

Selain Lilipaly, berikut adalah daftar lengkap 8 pemain baru Borneo FC.

1.Diego Michiels

Diego Michielsdidatangkan Borneo FC setelah kontraknya tidak diperpanjang olehArema FC.

Bek naturalisasi asal Belanda tersebut bukan nama asing bagi skuad Pesut Etam, julukan Borneo FC.

Dia pernah selamatiga musim menjabat sebagai kapten Borneo FC.

2.Matheus Pato

Borneo FC mendatangkan penyerang asing asal Brasil,Matheus Pato. Dia menggantikan peran Francisco Torres yang kontraknya tidak diperpanjang.

Pemain berusia 27 tahun itu melengkapi kuota 4 pemain asing untuk musim depan.

Pato diharapkan mampu menjadi penyerang yang tajam seperti pendahulunya Francisco Torres.

3. Muhamad Taufany Muslihuddin

Penyerang muda potensialMuhamad Taufany Muslihuddin dipulangkan oleh Borneo FC. Sang pemain diikat dengan kontrak berdurasi tiga tahun.

Dia merupakan jebolanBorneo FC di level kompetisi Liga 1 U-16 dan U-18.

Dia dipulangkan dari klub asal Kalimantan lainnya, yakni Mitra Kukar.

4. Ahmad Nur Hardianto

Borneo FC resmi mengamankan tanda tangan striker lokal tajam eks Persita Tangerang, Ahmad Nur Hardianto.

Bersama Persita musim lalu, dia mencatatkan lima gol pada Liga 1 musim lalu.

Dia akan melengkapi puzzle skuad Borneo FC musim 2022/2023 yang telah mulai lengkap.

5. Agung Prasetyo

Borneo FC resmi mendapatkan jasa bek tengah berusia 29 tahun, Agung Prasetyo.

Pemain kelahiran Medan tersebut sebelumnya memperkuat Persita Tangerang.

Agung dikontrak Pesut Etam dengan durasi dua musim untuk memperkokoh barisan pertahanan.

6. Shahar Ginanjar

Borneo FC mengumumkan rekrutan pertamanya yakni penjaga gawang, Shahar Ginanjar.

Pengalamannya di kasta teratas Liga Indonesia, membuat Borneo FC memutuskan untuk mendatangkannya.

Pemain asal Purwakarta inimengoleksi dua gelar liga yang dia miliki diharapkan mampu menularkan tuahnya untuk klub kebanggaan masyarakat Samarinda ini.

7. Misbakus Solihin.

Borneo FCresmi mengamankan jasa Misbakus Solikin untuk mengisi posisi lini tengah.

Sebelumnya, pemain berusia 29 tahun ini memperkuat PSS Sleman.

Borneo FC mengikat sang pemain dengan durasi kontrak dua tahun.(Borneo FC)

Video heboh hari ini:

Topik Menarik