Bikin Belasan Orang Cedera, Pengelola Sebut Seluncuran Kenpark Ambrol karena Kelebihan Muatan

Bikin Belasan Orang Cedera, Pengelola Sebut Seluncuran Kenpark Ambrol karena Kelebihan Muatan

Gaya Hidup | okezone | Minggu, 8 Mei 2022 - 03:04
share

PENGELOLA Kenjeran Park (Kenpark) Kenjeran, Kota Surabaya, Jawa Timur, memberikan penjelasan terkait ambrolnya seluncuran di waterpark atau kolam renang di Kenpark, Sabtu, 7 Mei 2022 yang mengakibatkan 16 orang cedera.

Kepala HRD Waterpark Kenjeran, Bambang Irianto kepada wartawan menjelaskan, pihaknya selalu rutin melakukan perawatan wahana. Menurut dia, perawatan terakhir dilakukan 9 bulan sebelumnya.

"Kondisi wahana sebenarnya masih layak, sehingga diduga penyebab seluncuran ambrol adalah kelebihan muatan," kata dia.

Bambang menjelaskan, saat kondisi normal pengunjung bisa mencapai 300-400 orang. Sementara dalam kondisi khusus seperti libur Lebaran saat ini, pengunjung bisa mencapai lebih dari 1.000 orang.

Infografis Wisata Populer di Indonesia

Menurutnya, setiap wahana terdapat petugas yang berjaga, baik wahana di bawah maupun di atas.

"Namun rata-rata, kalau mau ke bawah itu bersama-sama, tidak mau satu-satu. Nah, ini mungkin yang menyebabkan kelebihan muatan, ambrol," kata dia.

Menurut Bambang, kapasitas seluncuran maksimal hanya untuk 5-10 orang, sementara saat kejadian, jumlah orang yang meluncur melebihi kapasitas.

"Harusnya 5-10 orang di bawah nunggu, 5-10 meluncur, baru 5-10 di bawah naik lagi. Namun tidak tahu tadi bagaimana, error mungkin, sehingga terjadi seperti itu," ujar dia.

Untuk mengetahui penyebab insiden tersebut apakah benar murni akibat human error lanjut dia, pengelola bekerja sama dengan pihak kepolisian setempat akan melakukan investigasi mendalam.

Topik Menarik