Rajin Berolahraga? Ini Tips Jaga Kesehatan Rambut Berhijab ala Citra Kirana!

Rajin Berolahraga? Ini Tips Jaga Kesehatan Rambut Berhijab ala Citra Kirana!

Gaya Hidup | femaledaily.com | Kamis, 28 April 2022 - 04:55
share

Bete dengan rambut gampang rusak karena berhijab? Yuk, simak tips jaga kesehatan rambut dari aktris Citra Kirana!

Bagi pengguna hijab, rambut yang mudah lepek, berketombe, rontok bahkan patah, pasti sudah jadi makanan sehari-hari, terutama bagi pekerja lapangan yang setiap hari di luar rumah. Keringat sudah pasti menjalar, dan minyak di kepala jadi lebih banyak karena rambutnya tertutup. Untuk itu, pengguna hijab memang perlu melakukan perawatan ekstra supaya rambut tetap lembut dan segar.

Kalau rambutmu wangi dan segar, kamu juga akan lebih bersemangat menjalani berbagai kegiatan sehari-hari, baik di dalam maupun luar rumah. Bukan hanya urusan bisnis atau pekerjaan, perempuan juga harus tetap menjaga kebugaran tubuhnya dengan berolahraga, seperti Citra Kirana yang sedang aktif berolahraga Poundfit . Nah, supaya nggak mudah rusak meski rutin berolahraga, berikut beberapa tips dari Ciki yang bisa kamu tiru!

Ikat rambut dengan benar

Mungkin beberapa dari kamu masih ada yang mengikatnya terlalu kencang dan terlalu tinggi. Bahayanya ketingga menguncir terlalu kencang adalah bisa mematahkan rambut kamu dan membuatnya rusak. Supaya lebih sederhana, kamu bisa mengikatnya dengan mode longgar seperti yang sering ada di adegan drakor.Supaya aman, kamu bisa menggunakan ciput atau dalaman hijab yang berbahan ringan, karena berfungsi memberikan ruang, agar rambut kamu tetap bisa bernafas meski di dalam hijab.

Praktis Banget, Ini 5 Rekomendasi Hair and Body Wash untuk Cowok yang Malas Ribet!

Keringkan rambut seluruhnya

Memang sebaiknya rambut dalam keadaan benar-benar kering ketika hendak bepergian. Kalau tanpa hijab, rasanya nggak masalah kalau nggak dikeringkan dulu, karena bisa sambil berjalan prosesnya. Namun, untuk pengguna hijab, wajib mengeringkan seluruh rambutnya dulu sebelum bepergian dan menggunakan hijab. Hal ini supaya menghindari kerusakan rambut dan mempermudah rambut kamu untuk diikat. Jangan mengikat rambut saat masih basah, ya!

Ini 3 Trik Simpel untuk Menaklukkan Rambut Mengembang!

Biarkan rambutmu beristirahat

Layaknya manusia, rambut pun juga butuh istirahat. Sesekali berikan waktu rambutmu untuk beristirahat dengan cara membiarkannya tergerai atau diikat longgar. Sisirlah rambut secara perlahan sebelum diikat atau sebelum tidur di malam hari. Dengan melakukan hal-hal ini, kesehatan rambut dan kulit kepala kamu bisa semakin terjaga.

Selain melakukan tips di atas, yang nggak kalah penting adalah pemilihan shampoo yang tepat untuk perawatan rambut berhijab, seperti Formula complex Zinc PT-O yang terkadung dalam shampoo Zinc Hijab Active Perawatan Rambut Rontok dan Zinc Hijab Active Perawatan Rambut Hitam dapat melawan ketombe.

Selain itu, teknologi Deo Active Scalp -nya juga membantu melawan kuman penyebab bau di kulit kepala karena lembab untuk perempuan berhijab. Jadi, kamu nggak perlu ragu lagi untuk aktif berolahraga dengan melakukan tips di atas.

Itulah beberapa tips yang dibagikan Citra Kirana. Apakah kamu sudah sering menerapkan salah satunya?

Image : dok. Citra Kirana, Story Kpop, Freepik

Topik Menarik