Diabetesi Merasa Mual dan Muntah Saat Puasa? Hati-hati, Ternyata Ini Penyebabnya...

Diabetesi Merasa Mual dan Muntah Saat Puasa? Hati-hati, Ternyata Ini Penyebabnya...

Gaya Hidup | herstory | Kamis, 14 April 2022 - 14:00
share

Penyakit diabetes memang harus diperhatikan dengan baik. Pasalnya, diabetes bisa menjadi pemicu kondisi kesehatan lain yang jauh lebih berbahaya.

Para penderita diabetes harus selalu memerhatikan asupan makanan yang dikonsumsi. Selain itu, penderita diabetes juga harus selalu mengontrol kondisi tubuhnya, apalagi selama berpuasa.

Penderita diabetes juga dianjurkan untuk melakukan konsultasi terlebih dahulu sebelum menjalani ibadah puasa. Pasalnya, penderita diabetes bisa mengalami gastropati diabetik.

Kondisi gastropati diabetik ini merupakan komplikasi diabetes melitus yang berpengaruh dengan kesehatan pencernaan. Penyakit ini tergolong sebagai penyakit komplikasi yang sulit dideteksi.

Melansir dari berbagai sumber (14/4/2022), salah satuu masalah pencernaan dari gastropati diabetikum yang sering dialami adalah gastroparesis.

Gastroparesis ini adalah gangguan pada otot lambung yang menyebabkan gerakan lambung untuk mendorong makanan ke usus menjadi lebih lambat.

Gastroparesis ditandai dengan keluhan mual, muntah, mudah merasa kenyang, kadar gula darah enggak terkontrol, sakit perut, dan nyeri ulu hati.

Beberapa gejala kondisi gastroparesis ini bisa terjadi setelah mengonsumsi makanan yang mengandung tinggi lemak.

Pasalnya, makanan tinggi lemak membutuhkan waktu lebih lama untuk dicerna, sehingga lambung bekerja semakin keras.

Makanya, para penderita diabetes yang berpuasa harus selalu memerhatikan asupan makanan yang dikonsumsi supaya enggak menimbulkan bahaya kesehatan.

Semoga bermanfaat!

Topik Menarik