Malu Sendiri Ketahuan Bohong Soal Jalani Pendidikan di Oxford University, Wirda Mansur Beri Respons Begini

Malu Sendiri Ketahuan Bohong Soal Jalani Pendidikan di Oxford University, Wirda Mansur Beri Respons Begini

Gaya Hidup | herstory | Rabu, 2 Maret 2022 - 19:00
share

Putri Sulung ustdz kondang Yusuf Mansur, Wirda Mansur kini tengah menjadi perbincangan banyak orang. Ini lantaran pengakuannya soal mengemban pendidikan di salah satu kampus luar negeri ternama Oxford University. Namun para netizen justru menduga pebisnis muda itu cuma halu dan berbohong mengenai statusnya sebagai lulusan Oxford University.

Kabar ini ramai setelah akun Twitter @strawbelly membeberkan soal fakta-fakta tentang pendidikan Wirda. Akun itu dan juga netizen menyoroti beberapa kejanggalan status pendidikan Wirda Mansur. Akun itu juga menyebut, informasi yang tertera dalam akun LinkedIn milik Wirda Mansur itu sangat berbeda dengan realitanya.

"Di LinkedIn nulis kuliah di Oxford, di highlight QnA beda lagi, dan faktanya kuliah di universitas ayahnya sendiri," ujar akun Twitter @strawbeelly.

Sempat heboh, kini Wirda Mansur pun angkat bicara terkait dengan latar pendidikannya. Melalui video yang diunggahnya di akun Instagram, Wirda menjelaskan di tahun 2017 lalu dirinya sempat mengambil International Baccalaureate (IB) di Oxford.

"Tahun 2017 dalam keadaan belum selesai SMA gue ambil IB International Baccalaureate di Oxford, Ini tricky IB ini bukan kuliah yam itu setara SMA, setara kayak mau lulus SMA ini namanya IB, tapi programnya enggak sampai selesai. Itu hal yang biasanya," kata Wirda dalam video yang diunggahnya di Instagram.

Lebih lanjut, dijelaskan Wirda Mansur terkait dengan profil pendidikan di LinkedInnya itu diketahui dibuat oleh salah satu stafnya. Wirda juga mengakui bahwa melakukan kesalahan karena tidak mengecek informasi yang ditulis di akun LinkedIn miliknya. Saat itu, ia mengaku hanya menurut untuk dibuatkan akun oleh stafnya.

"Sampai di sini tricky-nya. Terus kenapa LinkedIn lo lulusan University of Oxford? Sampai sini yang bikin LinkedIn itu bukan gue sendiri, itu dibuat oleh salah satu staf yang misinformation, menuliskan gue lulusan Universitas Oxford," kata Wirda.

Putri sulung Ustaz Yusuf Mansur ini juga menegaskan dia tidak pernah mengklaim dirinya lulusan Universitas Oxford.

"Padahal gue sendiri tidak pernah mengklaim seperti itu, enggak pernah bilang gue lulusan ini, lulusan ini. Enggak pernah. Cuma memang iya gue pernah belajar, cuma bukan kuliah," ujarnya.

Topik Menarik