5 Makanan yang Gak Boleh Dikonsumsi Setelah Pasang Behel

5 Makanan yang Gak Boleh Dikonsumsi Setelah Pasang Behel

Gaya Hidup | herstory | Selasa, 1 Maret 2022 - 16:25
share

Ketika mulai memutuskan untuk memasang behel, kamu berarti harus mematuhi segala pantangan makanan agar behel lebih tahan lama dan tak cepat rusak.

Pasalnya, jika kamu mengonsumsi makanan yang salah, behisa saja makanan tersangkut pada celah behel, tau jika mengonsumsi makanan yang terlalu keras behel pun akan berubah posisinya dan menyebabkan kerusakan lainnya.

Nah, kira-kira pantangan makanan apa saja yang harus dihindari saat mulai memasang behel? Yuk, simak penjelasan berikut, dilansir dari berbagai sumber, Selasa (1/3/2022).

1. Buah-buahan yang keras

Meski buah-buahan menjadi unsur penting dalam pola makan bergizi seimbang, kamu harus tetap mempertimbangkannya ketika telah memakai behel. Pasalnya, buah-buahan yang keras justru bisa merusak behel lho.

2. Kacang dan biji-bijian

Terdapat kacang dan biji-bijian yang sebagiknya dihindari, seperti jagung kering, gandung, kacang tanah, kacang almond dan biji rami. Tak hanya keras, biji-bijian ini juga bisa terselip di celah behel dan sulit dikeluarkan.

3. Daging merah

Meski rasanya yang enak, mengonsumsi daging merah menjadi salah satu pantangan setelah memakai behel. Ini dikarenakan daging merah terdiri dari serat-serat yang alot. Selain susah untuk dikunya, serat daging pun dapat tersangkut di celah behel.

4. Makanan lain

Makanan lain yang sebaiknya dihindari saat memakai behel, diantaranya:

- makanan garing seperti popcorn dan keripik kentang

- permen manis, kenyal, atau lengket

- makanan yang kenyal atau alot seperti pinggiran piza atau roti Prancis

- makanan yang harus digigit sampai ke dalam seperti jagung bakar dan iga sapi

Topik Menarik