Ingin Memiliki Taman Herbal Di Rumah? Ini 10 Jenis Tanaman Yang Wajib Ada

Ingin Memiliki Taman Herbal Di Rumah? Ini 10 Jenis Tanaman Yang Wajib Ada

Gaya Hidup | limone.id | Kamis, 17 Februari 2022 - 09:21
share

Selain dipenuhi dengan tanaman hias, kamu juga bisa membuat taman herbal baik itu di dalam maupun luar rumah. Karena selain untuk mempercantik hunian, tanaman obat juga dapat membantumu menjaga kesehatan keluarga.

Sebab tidak jarang, beberapa orang lebih suka mengonsumsi tanaman obat karena dianggap lebih baik untuk kesehatan.

Untungnya taman herbal ini bisa dibuat dengan mudah, apalagi kebanyakan dari tanaman ini juga tidak memerlukan perawatan yang sulit.

Jika kamu tertarik untuk memiliki taman herbal di rumah, maka berikut beberapa tanaman yang bisa kamu tambahkan di kebun dan dapur.

Tanam Daun Kemangi di Taman Herbal

taman herbal
Foto: www.canva.com

Daun kemangi merupakan salah satu ramuan yang wajib dimiliki di kebun. Sebab, tanaman ini merupakan komponen penting dari berbagai hidangan, baik itu di Asia Tenggara, Italia, hingga Mediterania.

Untungnya, daun kemangi ini juga mudah untuk ditanam. Kamu hanya perlu menanam biji kemangi kecil di tanah yang telah dikeringkan dengan baik.

Kemudian beri jarak sekitar enam inci di lokasi yang mendapatkan sinar matahari penuh.

Pilih Daun Ketumbar

Foto: www.canva.com

Ketumbar menjadi salah satu tanaman herbal yang serbaguna yang dijadikan sebagai bumbu dapur untuk berbagai masakan. Mulai dari Indonesia, Thailand, Meksiko, dan Amerika Selatan.

Untuk menanamnya juga sangatlah mudah, tanam benih ketumbar sedalam seperempat inci di kebun. Pastikan lokasinya dapat terpapar sinar matahari yang penuh.

Jangan lupa untuk memotong bagian batangnya secara teratur untuk mencegah pembungaan. Karena daun ketumbar mudah rontok, maka disarankan untuk menanam benih setiap beberapa minggu untuk menjaga ketersediaannya di kebun.

Pastikan Parsley Jadi Bagian Taman Herbal

taman herbal
Foto: www.canva.com

Selain digunakan untuk penambah hiasan pada makanan, parsley juga dapat dipakai sebagai bumbu dalam masakan. Biasanya biji peterseli atau parsley akan membutuhkan waktu selama dua hingga tiga minggu untuk bertunas.

Tanamlah biji peterseli sedalam inci pada lokasi yang terang. Kemudian transplantasi bibit ke tempat yang cerah dan memiliki tanah yang dikeringkan dengan baik serta diperkaya dengan kompos.

Menariknya, tanaman obat ini sangat cocok untuk disimpan di dalam ruangan. Sehingga kamu bisa menggunakan pot kecil dan membuat taman herbal pada area dapur.

Tanam Belimbing Wuluh

Foto: www.canva.com

Biasanya belimbing wuluh digunakan untuk menambah cita rasa asam pada masakan. Namun selain itu, ternyata terdapat manfaat lain dari tanaman yang satu ini.

Mulai dari mengobati gusi berdarah, rematik, gondongan, pegal linu, hingga sakit gigi. Selain buahnya, bagian batang dan daun dari tanaman ini juga bisa dimanfaatkan untuk kesehatan.

Tanamlah bibit belimbing wuluh di pekarangan rumah. Dan jangan lupa untuk menyiramnya dan biarkan terpapar sinar matahari dengan cukup.

Pastikan Ada Temulawak di Taman Herbal

Foto: www.tokopedia.com

Sejak dulu, temulawak memang telah terkenal sebagai tanaman obat yang memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan tubuh. Bagian yang paling sering digunakan adalah pada akar dan dagingnya yang berbentuk lonjong.

Khasiat dari tanaman herbal ini di antaranya dapat mengobati radang, mengatasi sendi yang kaku, dan mengatasi sistem pencernaan yang terganggu. Kamu bisa mulai menanamnya di dekat teras rumah.

Jangan Lupa Daun Cincau

Foto: www.pinterest.com

Siapa yang suka minum es cincau? Ternyata minuman yang satu ini terbuat dari daun cincau berwarna hijau dan dikenal sebagai tanaman yang memiliki banyak manfaat.

Mulai dari meredakan panas dalam, mengobati demam, mengatasi tekanan darah tinggi, dan bahkan meningkatkan imunitas serta daya tahan tubuh. Sehingga tak heran tanaman ini diolah dengan berbagai macam cara.

Jika kamu ingin mencoba menanamnya, cobalah untuk meletakkannya dekat teras rumah. Sebab ini merupakan salah satu daun yang sifatnya merambat.

Jahe Harus Ada di Taman Herbal

taman herbal
Foto: www.pinterest.com

Berbicara tentang tanaman herbal, maka ada satu yang tidak boleh terlewat. Yup jahe yang telah sangat populer menjadi obat tradisional.

Jahe memiliki berbagai khasiat untuk kesehatan, mulai dari menghangatkan tubuh di kala cuaca dingin, mengatasi masuk angin dan mual, mengatasi gangguan pencernaan, hingga menyembuhkan batuk.

Tak hanya itu, tanaman obat ini juga dapat meredakan nyeri yang dialami selama PMS. Serta dapat ditambahkan ke dalam hidangan khas Indonesia.

Tambahkan Lengkuas

Foto: www.grid.id

Bumbu dapur yang satu ini ternyata memiliki kandungan yang beragam. Seperti vitamin C, antioksidan, dan serat.

Berkat hal tersebut, terdapat segudang manfaat lengkuas untuk kesehatan. Seperti mengurangi rasa nyeri, melawan infeksi, dan melawan radikal bebas yang ada pada tubuh.

Tak heran jika banyak orang menambahkan rempah-rempah tersebut ke dalam hidangan. Jangan mau ketinggalan, kamu juga bisa menanam lengkuas di rumah.

Agar nantinya bisa digunakan dengan mudah, baik untuk obat tradisional maupun sebagai bumbu dapur yang dapat menambah cita rasa masakan.

Rosemary Wajib Ada

taman herbal
Foto: www.canva.com

Tak hanya memiliki nama yang indah, rosemary juga menjadi tanaman yang mengandung antioksidan di dalamnya. Sehingga tanaman hijau ini sangat bermanfaat untuk kesehatan, mulai dari mengatasi masalah pencernaan hingga meningkatkan daya ingat.

Untuk penggunaannya juga cukup mudah, kamu hanya perlu menyeduhnya ke dalam teh panas. Atau diolah menjadi minyak atsiri yang memiliki aroma menenangkan.

Terakhir, Pastikan Ada Peppermint

taman herbal
Foto: www.canva.com

Selain untuk ditambahkan ke dalam teh, peppermint juga menjadi salah satu tanaman obat yang memiliki banyak manfaat kesehatan. Mulai dari mengobati gangguan pencernaan, sakit perut, hingga sakit kepala.

Untungnya, tanaman yang memiliki aroma menenangkan ini bisa ditanam di dalam ruangan. Sehingga kamu bisa meletakkannya di dalam pot yang diletakkan di area dapur.

Menariknya, tanaman obat ini juga bisa digunakan sebagai pengusir tikus rumah. Cukup dengan menyobek dan menyebarkan daunnya, maka tikus pun akan langsung kabur terbirit-birit.

Topik Menarik